Dark
Light

Aplikasi Booyah Hadirkan Fitur Panggilan Video untuk WhatsApp

1 min read
March 2, 2016

Entah apa reaksi WhatsApp saat mengetahui ada sebuah pengembang pihak ketiga yang berhasil menciptakan fitur panggilan video untuk aplikasi buatannya. Sementara hingga kini belum ada kabar kapan akan merilis fitur tersebut di aplikasinya. Mereka adalah Rounds Entertainment yang bulan lalu secara mengejutkan merilis aplikasi bernama Booyah untuk iOS, yang pada dasarnya adalah aplikasi panggilan video untuk WhatsApp tapi bukan dibuat oleh WhatsApp.

Sebulan setelah peluncuran perdana tersebut, Rounds Entertainment juga memboyong kreasinya ke Android.

Jadi Booyah ini menawarkan fitur panggilan video yang notabene tidak tersedia di aplikasi asli WhatsApp. Untuk memakai fitur yang ditawarkan Booyah, pengguna tidak perlu membuat akun baru, cukup dengan akun WhatsApp yang sudah ada. Ia bekerja dengan cara menghubungkan akun WhatsApp untuk memulai percakapan video. Bukan hanya panggilan antara dua orang pengguna, melainkan termasuk panggilan video berkelompok.

booyah

Yang menarik, pengembang Booyah tampaknya sengaja merancang aplikasinya ini dengan latar dan polesan desain yang sama sehingga membuat pengguna merasa tak ubahnya berada di dalam aplikasi asli WhatsApp.

Ketika aplikasi sudah terpasang di perangkat, ia akan secara otomatis menghubungkan diri dengan kontak WhatsApp. Dari sana pengguna dapat memilih siapa saja yang akan diajak ngobrol tanpa perlu lagi memasukkan kontak secara manual. Kendati demikian, walaupun Booyah secara khusus mencomot nama WhatsApp, Anda yang tidak menggunakan WhatsApp tetap bisa menggunakan layanannya dengan menghubungkan ke akun Facebook Messenger, Instagram ataupun Snapchat.

Penasaran? Unduh Booyah sekarang di Play Store.

Application Information Will Show Up Here

 

Sumber berita Slashgear.

Previous Story

Elegan, Canggih, Anti-Air dan Siap Sajikan VR, Samsung Galaxy S7 dan S7 Edge Tiba di Indonesia

Next Story

Keyboard Mekanik Ini Tawarkan Tingkat Presisi ala Controller Analog

Latest from Blog

Don't Miss

WhatsApp Kembangkan Fitur AI untuk Membuat Avatar

Rencana Meta dalam mengintegrasikan AI generatif ke dalam berbagai produknya
WhatsApp screen sharing

Fitur Terbaru WhatsApp, Bisa Berbagi Layar Saat Lakukan Video Call

WhatsApp sebagai salah satu platform milik Meta Inc. baru saja