Dark
Light

Aplikasi Android Terpilih 8 – 14 Desember 2013

2 mins read
December 14, 2013

Halo sobat pembaca setia TRL, bagaimana kabar Anda di akhir pekan ini? Semoga semua rencana Anda berjalan lancar dan tetap semangat. Menamani Anda di akhir pekan ini, seperti biasa TRL hadir dengan sajian menarik yaitu sejumlah aplikasi Android terpilih yang menginjak edisi 8 – 14 Desember 2013.

Di edisi ini masih sama dengan edisi sebelumnya, kita akan mengulas 5 aplikasi Android terpilih dari kategori bisnis, tapi sesuai nama kolomnya, aplikasi yang diangkat adalah aplikasi pilihan yang dipercaya membawa banyak manfaat untuk sobat.

Zoho Invoice and Time Tracking

aplikasi android

Membuka edisi 8 – 14 Desember ini kita jumpai aplikasi Zoho Invoice and Time Tracking yang merupakan aplikasi resmi Zoho Invoice. Aplikasi ini  hampir sama dengan versi webnya dimana menawarkan tool pembuatan invoice secara online. Sobat dapat membuat invoice secara rinci lalu mengunduhnya dalam bentuk PDF atau word, atau mengirim invoice hasil buatan sobat langsung ke pelanggan. Nantinya pelanggan sobat akan menerima invoice melalui email.

Download: Google Play – Gratis

Leadership Quotes

aplikasi android

Aplikasi yang satu ini memiliki misi untuk menciptakan sumber daya manusia yang siap jadi pemimpin, wah terdengar keren ya? Aplikasi ini setiap hari akan memberikan kutipan-kutipan yang menginspirasi Anda untuk bertindak dan berbuat layaknya pemimpin. Jika Anda menduduki posisi sebagai atasan, ada baiknya mencoba untuk mengaplikasikan apa yang diberikan aplikasi ini, supaya bisa jadi pemimpin yang disegani bukan ditakuti.

Selain mendapatkan kutipan, Anda juga bisa menambahkan kutipan karya sendiri lalu membagikannya ke teman di sosial media.

Download: Google Play – Gratis

Mind Tools

Mind Tools

Manajemen merupakan suatu pendekatan ilmu pengetahuan yang paling penting dalam sebuah perusahaan, apapun posisi Anda haruslah memiliki kemampuan manajemen yang baik, apalagi apabila Anda menduduki posisi krusial dalam tim manajemen. Nah, Mind Tools ini menawarkan semacam pembelajaran untuk meningkatkan kemampuan manajemen bisnis baik secara teori maupun teknikal.

Setidaknya ada 100 pembelajaran manajemen, bisnis dan produktifitas personal termasuk manajemen stres dan komunikasi. Super lengkap dan wajib dimiliki oleh Anda pekerja kantoran yang sedang mengincar posisi strategis.

Download: Google Play – Gratis

Smart Office 2

Smart Office 2

Aplikasi premium ini wajib dimiliki oleh siapapun Anda yang banyak terlibat dengan pekerjaan mengolah dokumen Microsoft Office, sebab di dalamnya Anda dapat membuat, mengedit, mencetak dan membagikan dokumen Microsoft Office melalui perangkat tablet. Sehingga jarak dan tempat kini bukan lagi jadi penghalang bagi Anda untuk bekerja.

Adanya integrasi ke Dropbox dan Google Docs makin memudahkan pengguna untuk berbagi atau melakukan modifikasi dokumen sambil bepergian. Di dalamnya juga terdapat fitur printing yang memungkinkan Anda melakukan pencetakan dokumen setelah mendapatkan versi final.

Download: Google Play – $10.55

Office 2012: PlanMaker Mobile

Office 2012 - PlanMaker Mobile

Kalau aplikasi yang ini khusus untuk mengolah data Excel melalui perangkat tablet, semua format rumus dan grafik yang terdapat di aplikasi ini bekerja sama baiknya dengan yang terdapat di komputer. Alhasil, data yang dihasilkan akan sama akurat, jadi tidak ada lagi alasan jarak atau tempat yang jadi penghalang pekerjaan Anda. Selain format XLS, aplikasi ini juga mendukung berbagai format lain yang diperuntukkan bagi pengolah data misalnya XLT, XLSX, XLTX, XLSM, XLTM), RTF, HTML, SYLK, dBASE, DIF, dan CSV.

Download: Google Play – $4.61

Genap sudah 5 aplikasi yang kita bahas hari ini, silahkan dipilih mana aplikasi yang paling Anda butuhkan. Jika belum menemukan yang cocok, barangkali aplikasi Android di edisi sebelumnya bisa menjadi pilihan. Terakhir, selamat berakhir pekan.

Previous Story

Laporan Opera Mediaworks Insights: Mobile Advertising Mencetak Tren Pergeseran Industri Periklanan di Tahun 2013

Next Story

Telkom Pastikan Rencana Likuidasi Telkom Flexi, Tunggu Restu Pemerintah Alihkan Pelanggan ke Telkomsel

Latest from Blog

Don't Miss

Aplikasi ChatGPT Android

Aplikasi Resmi ChatGPT Mendarat di Android Pekan Ini Juga

Aplikasi resmi ChatGPT akan segera hadir di perangkat Android. Kabar

Dropbox Sedang Uji Aplikasi Password Manager Bikinannya Sendiri

Selama bertahun-tahun, Dropbox telah menjadi tempat orang-orang menyimpan foto, video,