Dark
Light

Aplikasi Android Terpilih 5 – 11 Januari 2014

1 min read
January 11, 2014

Android masih terus jadi idola di ranah smartphone, fenomena ini tak hanya berlaku di Indonesia, di belahan dunia lain pun Android masih memegang singgasana di pasar smartphone.

Dengan tingginya minat akan Android mendorong pengembang untuk berkarya melahirkan aplikasi-aplikasi yang serbaguna dan unik. Tapi imbasnya pengguna jadi bingung ketika harus memilih satu dari banyak aplikasi yang tersedia.

Nah, kolom aplikasi Android terpilih di TRL hadir untuk alasan itu, sebab di kolom ini Anda dapat menemukan berbagai pilihan aplikasi terbaik dan memberi referensi aplikasi untuk digunakan di perangkat smartphone Android Anda.

Edisi minggu ini TRL kembali menghadirkan 5 aplikasi Android terpilih, jika sebelumnya dari kategori kesehatan, di edisi ini kita beralih ke kategori Personal.

Kitty Play EX

Kitty Play EX

Aplikasi yang pertama ini bernama Kitty Play EX, yang menawarkan dekorasi penuh untuk smartphone Android Anda. Di dalamnya terdapat tema gratis, wallpaper, wallpaper hidup, widget, huruf, ikon dan emoticon, pilihan notifikasi dan banyak lagi lainnya. Semua kebutuhan dekorasi smartphone Anda tersedia dalam satu aplikasi ini. Setiap opsi dapat Anda sesuaikan dengan gaya Anda.

Download: Google Play – Gratis

 

Info Menarik: 25 Game iOS Terbaik di Tahun 2013

 

S4 Water Pool Live Wallpaper

S4 Water Pool Live Wallpaper

Sesuai namanya S4 Water Pool Live Wallpaper menawarkan wallpaper hidup untuk smartphone Android, gambar yang ditampilan benar-benar hidup dan dapat merespon sentuhan Anda. Tak hanya itu, gambar wallpaper juga bergerak lebih cepat dan merespon bentuk gerakan tangan pengguna seperti layaknya air sungguhan. Ada banyak pilihan wallpaper dan ikan yang tersedia di dalamnya.

Download: Google Play – Gratis

GO SMS Pro Emoji Plugin

GO SMS Pro Emoji Plugin

Aplikasi ini merupakan aplikasi tambahan untuk Go SMS Pro yang bisa Anda unduh dahulu di tautan ini. Setelah itu baru instal GO SMS Pro Emoji Plugin ini untuk mendapatkan berbagai ekspresi lucu yang bisa Anda gunakan untuk pesan singkat maupun chat. Penggunaan emoticon lucu saat mengirim pesan singkat sudah jadi kebiasaan yang lumrah bahkan wajib, aplikasi ini menawarkan ratusan ekspresi untuk digunakan di pesan singkat Anda.

Download: Google Play – Gratis

 

Info Menarik: Cara Mengganti Mesin Pencari Default di Peramban Firefox dan Chrome

 

Galaxy Pack

Galaxy Pack

Galaxy Pack bisa jadi pilihan live wallpaper premium pertama yang paling saya rekomendasikan. Sebab aplikasi live wallpaper ini menawarkan tampilan yang berbeda dibandingkan jenis wallpaper lain. Kemudian aplikasi ini juga punya banyak pilihan galaksi yang bisa Anda atur semaunya.

Download: Google Play – $2,05

GO SMS iPhone iOS 7 Message

GO SMS iPhone iOS 7 Message

Sama seperti Emoji Plugin di atas, aplikasi ini juga membutuhkan aplikasi Go SMS Pro yang bisa Anda unduh dari tautan ini. Apa yang ditawarkan oleh Go SMS iPhone iOS 7 Message ini? Dari namanya kita bisa tahu bahwa aplikasi ini menawarkan tampilan tema milik iOS 7 terutama tampilan pesan singkat di perangkat Android Anda.

Download: Google Play – $0,90

Tak terasa sudah 5 aplikasi TRL bawakan untuk Anda, selamat memilih dan semoga bisa jadi alternatif dalam mendekorasi smartphone Android Anda agar terlihat lebih “Anda” dan pastinya lebih menarik.

Previous Story

Kerja Sama dengan Jepret dan KLYQME, Telkomsel Masih Peduli Pengguna Feature Phone

Next Story

Global Game Jam 2014 Diselenggarakan di Jakarta dan Yogyakarta 24-26 Januari Mendatang

Latest from Blog

Don't Miss

Aplikasi ChatGPT Android

Aplikasi Resmi ChatGPT Mendarat di Android Pekan Ini Juga

Aplikasi resmi ChatGPT akan segera hadir di perangkat Android. Kabar

Dropbox Sedang Uji Aplikasi Password Manager Bikinannya Sendiri

Selama bertahun-tahun, Dropbox telah menjadi tempat orang-orang menyimpan foto, video,