Dark
Light

Aplikasi Android Terpilih 2 – 8 Februari 2014

1 min read
February 8, 2014

Memasuki bulan Februari 2014, sejumlah pengembang aplikasi meluncurkan beberapa jagoan baru ke Google Play. TRL berkesempatan untuk menghadirkan aplikasi-aplikasi Android tersebut ke hadapan Trenogoers, setelah dipilah, ini dia 5 aplikasi terpilih versi TRL untuk edisi 2 – 8 Februari 2014.

OK Screenshot

OK Screenshot

Yang pertama adalah OK Screenshot, dari namanya sobat tentu paham fitur apa yang ditawarkan aplikasi ini. Yap, benar sekali. OK Screenshot menawarkan cara mudah untuk mengambil screenshot yang ditampilkan di layar perangkat.

Yang membuat aplikasi ini lebih oke, karena terdapat tombol naik dan turun untuk menyesuaikan tangkapan gambar dan juga memiliki fitur editing. Tapi perlu dicatat bahwa aplikasi ini hanya berjalan untuk Android 4.0 ke atas atau jika versinya lebih lama maka syarat utama harus sudah diroot.

Download: Google Play – Gratis

 

Info Menarik: Elite: Dangerous, Butuh Belasan Tahun Untuk Merampungkan Space Simulator Ini

 

Camera360 Effect

Camera360 Effect

Camera360 Effect merupakan aplikasi tambahan untuk Camera360, jadi Anda wajib menginstal aplikasi Camera360 terlebih dahulu untuk mendapatkan fitur yang ditawarkan. Camera360 Effect menawarkan berbagai efek tambahan untuk hasil jepretan perangkat. Di dalamnya terdapat berbagai pilihan guna mempercantik hasil foto Anda.

Download: Google Play – Gratis

iOS 7 Fingerprint Lock Screen

ios 7 fingerprint

Aplikasi yang satu ini barangkali bisa dikatakan fenomenal karena berani menawarkan fitur pemindai sidik jari yang hanya ada di perangkat iOS. Tak jauh berbeda dengan perangkat iOS yang memiliki fitur pemindai sidik jari, dengan aplikasi ini Anda pun bisa mengunci dan membuka perangkat Android menggunakan sidik jari. Unik dan patut untuk dicoba, apalagi gratis.

Download: Google Play – Gratis

A Better Camera Unlocked

A Better Camera Unlocked

Aplikasi ini versi pro dari aplikasi yang sama yang ditawarkan gratis di tautan ini. Jika Anda sudah merasakan fitur di versi gratisnya, di versi pro ini Anda akan dapatkan fitur tambahan yang makin memperkaya kemampuan aplikasi secara keseluruhan.

Beberapa fitur yang ditawarkan antara lain dukungan HDR dengan opsi warna yang lebih kaya sehingga serupa dengan hasil jepretan kamera DSLR. Opsi panorama hingga 360 derajat dan 100 MPix yang dilengkapi dengan tool penghapus objek. Serta banyak fitur lain yang super lengkap.

Download: Google Play – Berbayar

 

Info Menarik: Facebook Luncurkan Paper, Ini Reaksi Pemain Industri Konten di Indonesia

 

Internet Boosted

Internet Boosted

Terakhir kita punya Internet Boosted yang diklaim mampu meningkatkan kecepatan koneksi internet hinga 20%-50% baik untuk berselancar ataupun mengunduh file dari dunia maya. Tak disebutkan bagaimana metode yang digunakan, namun kemungkinan besar aplikasi ini menyesuaikan ulang pengaturan peramban sehingga bekerja lebih optimal.

Download: Google Play – Berbayar

Itu dia 5 aplikasi terpilih untuk edisi 2 – 8 Februari 2014 kali ini. Dan jika sobat Trenogoers belum menemukan aplikasi yang pas, mungkin bisa kembali melihat daftar aplikasi di edisi sebelumnya, silahkan klik tautan ini.

Previous Story

Kerjasama Strategis, Blue Bird Group Benamkan Teknologi Interkoneksi Microsoft Ke Armada Premium Big Bird

Next Story

Game Android Terpilih 2 – 8 Februari 2014

Latest from Blog

Don't Miss

Aplikasi ChatGPT Android

Aplikasi Resmi ChatGPT Mendarat di Android Pekan Ini Juga

Aplikasi resmi ChatGPT akan segera hadir di perangkat Android. Kabar

Dropbox Sedang Uji Aplikasi Password Manager Bikinannya Sendiri

Selama bertahun-tahun, Dropbox telah menjadi tempat orang-orang menyimpan foto, video,