Dark
Light

Aplikasi Android Pilihan Minggu Ini (Evie Launcher, SuperPhoto, Remixlive, dll)

1 min read
October 30, 2016
Ilustrasi aplikasi

Melengkapi kolom lainnya di kategori game, berikut adalah 5 aplikasi Android pilihan untuk Anda yang membutuhkan alat bantu entah itu mengubah tampilan smartphone, tugas berkaitan berkas, kegemaran, fotografi dan lain-lain.

Evie Launcher

Ingin punya tampilan home dan drawer yang berbeda? Evie Launcher mungkin salah satu aplikasi yang bisa mewujudkan keinginan Anda itu. Aplikasi menawarkan tampilan home minimalis, ikon menu unik dan perilaku yang memudahkan navigasi dan penggunaan tool-tool yang ada.

Application Information Will Show Up Here

 

SuperPhoto – Effects & Filters

SuperPhoto adalah aplikasi pilihan baru untuk Anda yang gemar mengotak-atik foto. Aplikasi ini mempunyai banyak sekali ragam efek, filter, dan frame untuk dipergunakan. Selain itu, aplikasi juga dilengkapi beberapa elemen seperti brush, mode 3D, pola dan tekstur.

Application Information Will Show Up Here

 

Remixlive

Remixlive adalah aplikasi komposer musik, di mana Anda dapat menciptakan musik dari instrumen yang tersedia atau merekamnya sendiri. Pengembangnya sendiri sudah menyediakan berbagai sampel dan juga instrumen, serta sejumlah tool untuk mendukung pembuatan musik.

Application Information Will Show Up Here

 

Tapatalk

Mengobrol via forum memang seru, tapi kalau harus melakukannya satu per satu di banyak aplikasi forum, tentu sangat merepotkan. Tapatalk menawarkan solusi cerdas, menghubungkan Anda ke banyak forum cukup dari satu aplikasi. Hebatnya, aplikasi mampu menduplikasi semua tool untuk forum yang berbeda, sehingga Anda tak kehilangan satupun fitur favorit di dalam forum bersangkutan.

Application Information Will Show Up Here

 

Radio.net

Media tertua di dunia, radio terbukti mampu bertahan di antara himpitan layanan musik streaming yang bermunculan. Bahkan kini, banyak pengembang yang mengemas radio ke dalam sebuah aplikasi yang dapat secara gratis dinikmati oleh seluruh penduduk dunia. radio.net adalah salah satu pilihannya.

geraete_461x280

Radio.net menawarkan ribuan stasiun radio di seluruh dunia. Memberikan keleluasaan kepada pengguna untuk memperoleh hiburan tanpa memikirkan tagihan di akhir bulan.

Application Information Will Show Up Here
Previous Story

Game Android Pilihan Minggu Ini (Crash Ever, Zombie Anarchy, Nono Islands, dll)

Next Story

Dua Izin Penyelenggara Telekomunikasi Bakrie Telecom Dicabut, Bagaimana Perusahaan Bertahan?

Latest from Blog

Don't Miss

Realme-13-Series-5G-Turun-Harga-Hingga-Rp400-Ribu,-Ini-3-Fitur-Unggulannya

Realme 13 Series 5G Turun Harga Hingga Rp400 Ribu, Ini 3 Fitur Unggulannya

Memasuki tahun baru 2025, realme mengawali langkah dengan memberikan penyesuaian
Review Infinix Hot 50 Pro, 2 Jutaan Kecil Dapat Chipset Baru dan AMOLED

Review Infinix Hot 50 Pro, 2 Jutaan Kecil Dapat Chipset Baru dan AMOLED

Infinix Hot 50 Pro menjadi salah satu smartphone pertama yang