Dark
Light

Amazon Siapkan Layanan Kirim Barang Menggunakan Drone

by
1 min read
December 2, 2013

Namanya Amazon Prime Air, layanannya? Mengantarkan barang yang dibeli konsumen dari gudang Amazon ke lokasi pembeli dengan menggunakan drone.

Ok, tahan nafas dan komentar Anda. Produk ini memang belum tersedia untuk publik, dalam sebuah wawancara, Jeff Bezos – CEO Amazon, juga menyebutkan bahwa Prime Air akan mulai bisa tersedia untuk konsumen paling lambat 4-5 tahun lagi. Layanan ini juga masih harus melakukan berbagai uji kelayanan dan persejutuan FAA.

Namun demikian, konsep pengiriman barang dengan drone ini tentunya menjadi kejutan berikutnya yang dihadirkan Amazon pada publik. Bezos juga dikenal tidak main-main ketika meluncurkan sebuah produk atau layanan tertentu, ia akan mendorong produk tersebut untuk rilis dipasaran dan banyak yang menggunakan. Bisa kita lihat contoh untuk produk Amazon Kindle mereka.

Tentunya ini pun bisa menjadi babak selanjutnya dari e-commerce, dimana proses pengiriman barang bisa mendapatkan alternatif baru. Apalagi janji yang diungkapkan untuk pengiriman barang dengan Prime Air adalah 30 menit sejak konsumen melakukan pembelian di situs mereka.

Jika kata-kata atau uraian di atas tidak membuat Anda tertarik dengan layanan Prime Air, mari kita sama-sama saksikan demo dari layanan pengiriman barang lewat udara dari Amazon berikut ini.

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Previous Story

Sneak Peek Hari Belanja Online Nasional 12 Desember 2013: Diskon Gila-Gilaan dari Belasan Peritel Online

Next Story

Disetujui Kominfo, Merger-Akuisisi XL Axiata dan Axis Masih Tunggu Penetapan KPPU

Latest from Blog

Don't Miss

Drone-DJI-Mini-4-Pro-5

DJI Mini 4 Pro Dijual Mulai Rp12 Jutaan di Indonesia, Drone Kecil Berfitur Komplet

Erajaya Active Lifestyle mengadakan acara DJI Events Creator Club di
DJI Air 3 Indonesia

Drone DJI Air 3 Resmi Masuk Indonesia, Pre-order Sudah Dibuka

Sebagai salah satu brand pimpinan di dunia drone, DJI memang