Dark
Light

Algoritma Adakan Pelatihan “Data Science” untuk Cari Tahu Tren Konsumen di Lebaran

1 min read
May 25, 2018
Menganalisis tren konsumen dengan pendekatan data science / Pixabay
Menganalisis tren konsumen dengan pendekatan data science / Pixabay

Education Center kembali menggelar rangkaian acara Kickstart Series. Kali ini, Algoritma mengangkat topik “Data Science for Lebaran Insights”. Event ini didukung oleh digibank dan akan diadakan pada hari Sabtu, 2 Juni 2018 di GoWork, Chubb Square Lt. 8 mulai pukul 13.00 hingga 16.00 WIB.

Rangkaian seminar Kickstart Series adalah salah satu program yang rutin diselenggarakan Algoritma. Tujuan dari acara ini adalah untuk memperkenalkan data science terhadap publik yang belum pernah bersinggungan dengan data science sebelumnya.

Para peserta Kickstart Series akan mendapatkan hands-on coding experience yang ditujukan untuk pemula. Sehingga, seminar ini cocok untuk peserta yang ingin mempelajari data science walaupun tanpa memiliki latar belakang programming atau IT.

Selain itu, para peserta juga akan mendapatkan insight dari ahli di industri. Untuk Kickstart Series: Data Science for Lebaran Insights kali ini, para peserta dapat mencari tahu seperti apa perilaku konsumen saat bulan Ramadan hingga Lebaran. Salah satunya adalah mengetahui apa saja barang yang paling sering dibeli konsumen saat libur Lebaran.

Di sini akan dikupas juga bagaimana data scientist memanfaatkan informasi tersebut untuk menjadi insight yang berpengaruh dalam membuat keputusan dalam bisnis. Dalam acara ini, peserta juga dapat berinteraksi langsung dengan para expert dan berdiskusi tentang data science.

Sesi hands-on coding akan diisi oleh Samuel Chan, Course Producer dan Co-Founder Algoritma. Industry insights akan menghadirkan Sebastian Wijaya dari SeroyaMart.com.

Pendaftaran Kickstart Series: Data Science for Lebaran Insights telah dibuka. Informasi lebih lanjut dapat  diperoleh melalui tautan berikut: https://goo.gl/Di9FcD.


Disclosure: DailySocial adalah media partner acara Data Science for Lebaran Insights

Previous Story

Mengulang Strategi, OPPO hadirkan F7 Youth dan Edisi Khusus ‘Kosmetik’

Cara tepat menerapkan kegiatan mobile marketing startup / Pexels
Next Story

Menyimak Langkah Strategis saat Melakukan “Mobile Marketing”

Latest from Blog

Don't Miss

Inilah Juara dari TikTok | FIGHT Campus Legend 2021

Gelaran acara ‘TikTok | FIGHT Campus Legend’ untuk season pertama
Lifepal Founder

Strategi Lifepal Difokuskan pada Pemenuhan Kebutuhan Konsumen

Pandemi Covid-19 banyak mengubah pola kehidupan masyarakat yang mulai beralih