Dark
Light

Adu Canggih Efek Bokeh 4 Smartphone Dual Camera Terjangkau

2 mins read
March 2, 2018

Dewasa ini feed media sosial penuh dengan foto yang artsy dengan bokeh effect yang cantik. Hal itu bisa didapat berkat teknologi dual camera.

Ya, smartphone dengan kamera belakang ganda sedang menjadi tren. Dengannya kita bisa menangkap foto yang lebih detil dengan background yang blur.

Foto dengan efek bokeh ini dulu hanya bisa didapatkan oleh fotografer profesional dengan kamera Mirrorless atau DSLR bersensor besar.

Di sini, saya punya empat smartphone dual-camera kelas menengah, yaitu Xiaomi Mi A1, Infinix Zero 5, Huawei Nova 2i, dan Samsung Galay J7+. Mari kita komparasi, siapa diantara mereka yang menghasilkan foto bokeh lebih elok.

1. Xiaomi Mi A1 – Rp2.899.000

Smartphone Android One ini mengandalkan sistem dual camera dengan konfigurasi lensa wide-angle 12-megapixel (f/2.2, 26mm, 1.25 µm) dan lensa telephoto 12-megapixel (f/2.6, 50mm, 1 µm). Kemampuan yang ditawarkan ialah optical zoom sebanyak dua kali.

komparasi-smartphone-dual-camera-1

Mari langsung menuju ke aplikasi kameranya, antarmuka kamera Xiaomi Mi A1 ini sangat bersih dan untuk mengambil foto portrait cukup tekan ikon kecil yang berada di bagian tengah atas. Kemudian tap ke wajah orangnya dan foto dengan depth effect pun tercipta. Berikut hasilnya:

2. Infinix Zero 5 – Rp3.499.000

Pun demikian dengan Infinix, mereka juga mengadopsi lensa wide-angle 12-megapixel dan lensa telephoto 13-megapixel. Ditopang piksel besar ukuran 1.25um, aperture f/2.0, dual LED flash, dan kemampuan optical zoom sebesar 2 kali, serta digital zoom sebanyak 10 kali yang membantu memotret objek jauh.

komparasi-smartphone-dual-camera-2

Nah untuk UI kamera Infinix Zero 5 ini lebih bersahabat, tersedia mode portrait sebagai mode pengambilan gambar. Jadi – memotret foto dengan bokeh effect di sini lebih gampang. Ini hasilnya:

3. Huawei Nova 2i – Rp3.999.000

Huawei Nova 2i adalah smartphone dengan empat kamera sekaligus, yakni dua di bagian belakang dan dua lagi di bagian depan.

Huawei mengandalkan lensa 16-megapixel dengan bukaan f/2.2 untuk image rendering dan 2-megapixel dengan ukuran piksel 1,75um untuk menangkap dept of field guna menghasilkan efek bokeh.

komparasi-smartphone-dual-camera-3

User interface kamera Huawei Nova 2i agak sedikit membingungkan, karena tidak tersedia mode khusus untuk mengambil foto portrait. Anda harus mengaktifkan bukaan lensa lebar di ikon seperti gambar di atas. Hasil fotonya bisa Anda lihat di bawah ini.

4. Samsung Galaxy J7+ – Rp4.999.000

Jika Xiaomi Mi A1 dan Infinix Zero 5 menawarkan kemampuan optical zoom sebanyak dua kali, Samsung menawarkan kemampuan berbeda yakni untuk mengambil foto low light dengan hasil lebih baik. Samsung mengandalkan lensa 13-megapixel dengan low aperture f/1.7 dan lensa 5-megapixel dengan aperture f/1.9.

komparasi-smartphone-dual-camera-4

Nah Samsung sudah menyediakan mode ‘live focus‘, di mana intensitas blur bisa disesuaikan langsung atau setelah mengambil foto. Cukup menyenangkan, bagaimana dengan hasilnya?

20180301_122043

Verdict

Menurut saya, hasil foto dengan efek bokeh Xiaomi Mi A1 terlihat sangat bersih – saya cukup terkesan dibuatnya, tapi subjek sepertinya terkena efek beauty jadi terlihat kurang realistis. Kemudian untuk hasil foto Infinix Zero 5 – efek bokehnya juga mengesankan – tapi jika diperhatikan lebih dekat sedikit agak kurang teratur.

Berlanjut ke Huawei Nova 2i, di bagian muka depth effect-nya lebih rapi dibandingkan Infinix Zero 5 tapi bagian lengan tangan subjek agak berantakan. Terakhir Samsung Galaxy J7+, hasilnya kurang jelas membagi batas antara background dan subjek – tapi tingkat blur-nya bisa di-edit lagi setelahnya.

Keempatnya mampu mengaburkan latar belakang dan fokus ke subjek Anda dengan sangat baik – meski tidak ada yang sempurna.

Previous Story

MSI Luncurkan 2 Keyboard Gaming Premium Dengan Sistem RGB Per Key ‘Tersinskronisasi’

Energizer Energy E240S-1
Next Story

Energizer Energy E240S, Usung Konsep Ponsel Jadul Tapi dengan Fitur Kekinian

Latest from Blog

Don't Miss

Samsung-Galaxy-A16-5G-Terjangkau-dan-Mudah-Didapatkan

Samsung Galaxy A16 5G Terjangkau dan Mudah Didapatkan

Smartphone seringkali dianggap sebagai kebutuhan dasar di era digital saat
Mengabadikan-Momen-Ikonik-di-UEFA-Champions-League-dengan-OPPO-Find-X8-Pro

Mengabadikan Momen Ikonik di UEFA Champions League dengan OPPO Find X8 Pro

OPPO resmi memperpanjang kemitraannya dengan UEFA Champions League untuk tiga