Adobe Membuat Versi Komplet dari Photoshop untuk iPad

1 min read
July 16, 2018
adobe-membuat-versi-komplet-dari-photoshop-untuk-ipad

Perusahaan pembuat software Adobe memang telah merilis sejumlah aplikasi edit foto berlabel Photoshop di platform mobile. Sebut saja Photoshop Express, Photoshop Lightroom, Photoshop Mix, Photoshop Sketch, dan Photoshop Fix.

Sayangnya, tak ada satupun aplikasi Photoshop mobile yang membawa fitur penuh seperti yang dimiliki versi PC-nya. Namun hal tersebut sebentar lagi akan berubah, kabarnya Adobe sedang mengembangkan aplikasi Photoshop berfitur komplet untuk iPad.

Versi awal dari aplikasi tersebut dan detail lebih lengkapnya akan diumumkan di konferensi tahunan Adobe MAX pada bulan Oktober nanti dan dijadwalkan mendarat di App Store untuk iPad pada tahun 2019.

Adobe ingin membuat aplikasinya lebih kompatibel di seluruh platform, untuk menarik lebih banyak pengguna berlangganan layanan Creative Cloud miliknya. Mengajak semua kalangan pengguna untuk dapat lebih mudah melakukan banyak hal kreatif dan saling terhubung apapun device dan platform yang kita digunakan.

Ya, popularitas iPad Pro di industri kreatif, mungkin telah mengubah pikiran Adobe. Dukungan aksesori berupa pensil dan layar dengan refresh rate adaptif tinggi hingga 120Hz, memang membuat iPad Pro ideal untuk mengedit foto atau membuat desain grafis.

Sayangnya, aplikasi Photoshop di iPad kurang powerful, karena itu mereka memutuskan menulis ulang aplikasinya. Mengingat project ini masih dalam tahap awal, jadwal mungkin bisa berubah.

Sumber: PhoneArena

Previous Story

Aksesori Unik Ini Sulap Segway Menjadi Go-kart

Next Story

OPPO A3s, Smartphone Berbanderol $160 dengan Kamera Ganda dan Layar Super Penuh

Latest from Blog

Don't Miss

Adobe-Hadirkan-Alat-AI-Generatif-Baru-untuk-Photoshop,-Premiere-Pro,-dan-Lightroom

Adobe Hadirkan Alat AI Generatif Baru untuk Photoshop, Premiere Pro, dan Lightroom

Adobe resmi memulai ajang tahunan Adobe Max. Melalui acara ini
Spotify-Hadirkan-Fitur-Baru-untuk-Mencegah-Musik-Anak-Masuk-ke-Algoritma-Rekomendasi

Spotify Hadirkan Fitur Baru untuk Mencegah Musik Anak Masuk ke Algoritma Rekomendasi

Spotify meluncurkan fitur kontrol baru yang memudahkan orang tua mengatur