Dark
Light

Ada Monster di LED Raksasa Mall Taman Anggrek

1 min read
November 22, 2013

Ada monster di Mall Taman Anggrek! Wah, itu pasti jadi pemandangan yang menakutkan, terlebih bagi yang terjebak macet. Tapi jangan berkesimpulan yang aneh-aneh dulu, sebab monster yang akan Anda lihat ini sebenarnya adanya di sebuah LED raksasa dengan ukuran yang luar biasa tak lazim.

Ukuran LED yang menutupi areal mall tersebut berukuran 8000 meter persegi dan terdiri dari 3000 piksel LED sehingga bila Anda sedang melewati areal Mall Taman Anggrek yang Anda lihat adalah layar raksasa yang menampilkan sejumlah monster.

Pemandangan ini jelas jadi penyegar mata bagi siapapun yang berkunjung ataupun melintas di kawasan mall, jika biasanya layar LED menampilkan iklan produk atau layanan masyarakat, maka layar buatan Iris Worldwide yang dengan ukurannya saja sudah menarik perhatian ini terlihat berbeda. Seperti yang sudah disampaikan tadi, yang terlihat adalah monster, bukan cuma pamer tapi monsternya bisa saling berinteraksi. Nah, pasti penasaran monster apa sih itu?

Mereka adalah hasil kreasi Toge Production, sebuah pengembang game tanah air asal Jakarta yang menjadi kreator dari serial Infectonator. Pasti Anda pernah dengar dong, nah Toge Production inilah yang ditunjuk oleh Iris Worldwide untuk menciptakan interaksi antara monster satu dengan monster lainnya dengan memanfaatkan jejaring sosial Twitter.

Karena ditujukan untuk Mall Taman Anggrek, maka monster-monster tersebut mendapatkan julukan Taman Angrek Monster. Tujuan dari pembuatan monster dan juga pemasangan layar raksasa ini adalah untuk menghibur masyarakat yang akan mengunjungi mall, sedang melintas atau mereka yang terjebak macet  disekitar area mall Taman Angrek.. Toge Production pernah memamerkan prototipe yang digunakan di monster ini pada perhelatan Casual Connect Asia 2013 dan juga Game Developers Gathering yang juga diadakan di tahun 2013.

Konsep tersebut kemudian diadopsi ke dalam Taman Anggrek Monsters dan ditampilan di layar berukuran super besar ini. Ukuran layar dan juga kehadiran monster sudah jadi tampilan yang menyegarkan, ditambah siapapun bisa berinteraksi melalui para moster, mereka menyebutnya “men-summon” moster, dengan men-tweet menggunakan hashtag #TAMONSTERS. Kemudian pesan tweet tersebut nanti akan dibawa oleh monster dan ditampilkan di layar LED. Tak hanya itu, Anda juga bisa berinteraksi menggunakan monster dengan orang lain yang juga akan diwakili oleh monster yang berbeda. Seru kan?

Hebatnya, layar buatan Irish Worldwide yang dipajang di areal Mall Taman Anggrek juga dinobatkan sebagai The World’s Largest LED Illuminated Facade oleh Guinness World of Record. Untuk mengetahui bagaimana proses membuat monster interaktif ini, Anda bisa membaca kisahnya di blog Toge Productions.

Sumber berita Duniaku dan gambar header akun Twitter Kris Antoni.

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Previous Story

Taking a Stab at Mobile Advertising the Kakao Way

Next Story

Fortune PR Jalin Kolaborasi Dengan BISA, Dukung UMKM Masuki Tren Transaksi Online Global

Latest from Blog

Don't Miss

Semua Hal yang Diumumkan NVIDIA pada Computex 2024

Dalam presentasi selama 1 jam 47 menit, CEO dan pendiri

Naming Rights Agreements in Esports

In recent years, more and more non-endemic brands have decided