Acquia, perusahaan software yang merupakan spesialis CMS Drupal (versi komersil) mengumumkan bahwa mereka telah menerima dana investasi ronde kedua sebesar 8 Juta dollar AS dari North Bridge Venture Partners dan juga Sigma Partners.
Dries Buytaert, kreator Drupal yang saat ini menjabat sebagai CEO Acquia menyatakan bahwa pendanaan tersebut akan digunakan untuk mengakselerasikan dukungan bisnis perusahaan yang saat ini merupakan sumber pemasukan utama. Acquia juga berencana untuk merilis produk terbaru mereka dalam waktu dekat. Salah satu produk Acquia yang cukup populer antara lain cloud hosting untuk Drupal dan MySQL. Produk lain yang juga cukup populer yaitu sebuah versi SaaS untuk Drupal, mirip dengan WordPress versi hosted namun tentu saja isinya Drupal dan bukan WordPress.
Saya sendiri dulu ketika bekerja sebagai programmer ingin sekali mengutak-atik platform Drupal ini, kebetulan juga saya bekerja dengan para master Drupal yang hebat. Drupal merupakan pilihan yang tepat bagi banyak pengembang aplikasi web karena sangat fleksibel namun tetap kuat. Mulai dari situs jejaring pertemanan, ecommerce, dan aplikasi web custom lainnya mampu dibuat menggunakan platform Drupal.
Dan meskipun Drupal dirilis secara bebas (dan gratis), namun seperti layaknya perusahaan dengan produk open-source lainnya Drupal memiliki versi khusus untuk komersil tentunya dengan fitur-fitur yang jauh lebih canggih. Pos revenue juga datang dari Customer Support untuk perusahaan/bisnis yang membutuhkan bantuan langsung dari pengembang dan bukan bantuan gratis dari komunitas. Dari sini lah pemasukan datang dan membuat Drupal mampu dikembangkan terus.
hidup drupal 🙂