Hubungan baik antara Founder dan Co-founder bakal menjadi faktor penentu apakah startup bisa berjalan dengan baik atau tidak. Untuk itu apa pun latar belakang Anda sebagai pendiri dengan Co-founder idealnya menjadi hal yang penting untuk bisa menjaga hubungan baik, meskipun terkadang konflik dan kesalahpahaman kerap terjadi. Setiap startup tentunya memiliki dinamika yang beragam, semua dipengaruhi oleh keterbukaan, kejujuran dan toleransi yang baik satu dan lainnya.
Artikel berikut ini akan membantu Anda meminimalisir terjadi konflik dengan Co-founder.
Kepercayaan
Sejak awal memutuskan untuk mendirikan startup, Anda sebagai Founder wajib untuk memiliki rasa kepercayaan yang tinggi kepada co-founder Anda. Pastikan juga kepada co-founder untuk memiliki komitmen dan loyalitas yang tinggi untuk membangun startup bersama hingga menuai kesuksesan. Tentunya tidak mudah untuk menemukan co-founder yang memiliki visi dan misi yang serupa, untuk itu temukan co-founder yang paling sesuai dengan Anda.
Hindari kesalahpahaman
Ketika co-founder Anda melakukan kesalahan, jangan terlalu cepat menilai secara negatif terhadap tindakan yang telah dilakukan, cobalah untuk pahami dan berikan kepercayaan kepada co-founder Anda dan tentunya ruang untuk menjelaskan dan memperbaiki kesalahan yang telah terjadi. Dengan melakukan hal ini, Anda dapat menjaga hubungan baik tanpa mengedepankan rasa emosional yang akan memperburuk hubungan baik dengan co-founder.
Transparansi
Hal ini biasanya banyak terjadi kepada Founder atau co-founder yang masih berusia muda. Hindari mencampur urusan pribadi dengan profesional saat melakukan relasi dengan co-founder Anda. Sebagai Founder bukan berarti Anda berhak untuk melakukan semua tindakan dan mengambil keputusan seenaknya. Komunikasikan semua hal terkait dengan perusahaan kepada co-founder Anda. Transparansi menjadikan semua hal terbuka dan tidak ada yang disembunyikan satu dan lainnya.
Segera berbaikan
Perdebatan yang terjadi antara Anda dengan co-founder idealnya tidak boleh dibiarkan terlalu lama, hal tersebut bisa mempengaruhi kinerja satu sama lain. Untuk itu ketika perdebatan antara Anda dengan co-founder terjadi, segera berbaikan dan luruskan kesalahpahaman yang ada. Jangan buang waktu memaksakan ego satu dan lainnya, ketika waktunya untuk mengalah menjadi bijak untuk dilakukan.