Dark
Light

Fotokite Phi Adalah ‘Layangan’ yang Bisa Memotret dan Merekam Video

1 min read
August 19, 2015
aplikasi android pilihan

Ah, layangan, sebagian besar dari kita pasti punya kenangan indah bersama benda ini. Namun zaman sudah berubah, dan kita pun sudah beranjak dewasa. Mainan kita kini tak lagi terbang di udara, melainkan tersimpan di dalam kantong celana, yakni smartphone.

Eits, tunggu dulu. Kita masih bisa bermain layangan. Namun kali ini layangan tersebut juga bisa memotret dan merekam video. Perkenalkan, inilah Fotokite Phi, sebuah drone yang akan terbang seperti layangan selagi menggotong sebuah kamera GoPro.

Fotokite Phi unik karena ia sama sekali tidak membutuhkan seorang pilot berkeahlian khusus untuk mengendalikannya via sebuah remote control. Ia dilengkapi seutas tali yang menyambung pada controller berwujud bulat seperti sebuah yoyo. Tali tersebut bisa memanjang hingga 8 meter.

Info menarik: 8 Drone Murah Terbaik yang Bisa Anda Beli Saat Ini

Cara menerbangkannya pun mudah: nyalakan Fotokite Phi, arahkan ke atas, putar tubuhnya lalu lepaskan. Ia akan terus terbang mengikuti Anda, tanpa harus dikalibrasi terlebih dulu atau mengandalkan penguncian lokasi via GPS.

fotokite-phi-02

Gerak-gerik Phi juga bisa dikontrol lewat controller-nya. Saat Anda menahan sebuah tombol di controller-nya, Phi akan bergerak mengikuti gerakan tangan Anda. Arahkan tangan Anda ke bawah, maka Phi akan terbang lebih rendah. Belokkan tangan Anda ke kiri atau kanan, maka Phi juga akan ikut membelok.

fotokite-phi-03

Kendati demikian, keberadaan tali ini memunculkan sebuah pertanyaan, “Apakah Fotokite Phi aman digunakan di tempat umum?” Di satu sisi, Anda mungkin harus berhati-hati agar talinya tidak mengenai orang lain. Tapi di sisi lain, orang-orang juga bisa langsung mengetahui bahwa Anda-lah yang bertanggung jawab atas drone yang sedang terbang tersebut, sehingga mereka pun bisa merasa lebih aman.

Info menarik: Lily Camera Adalah Drone Tanpa Unit Controller yang Kompleks

Selagi terbang, Phi juga bisa mengambil gambar maupun video lewat sebuah kamera GoPro (Hero3, Hero3+ atau Hero4) yang Anda pasangkan ke bodinya. Saat tidak digunakan, Phi bisa dilipat lalu dijejalkan ke dalam case berbentuk tabung agar mudah dibawa-bawa.

fotokite-phi-04

Phi dibekali baterai rechargeable yang bisa dilepas-pasang. Saat baterainya terisi penuh, Phi bisa terbang selama sekitar 15 menit. Menariknya, ia bisa di-charge langsung menggunakan kabel USB seperti sebuah smartphone atau tablet.

Saat ini Fotokite Phi masih dalam tahap pengumpulan dana di Indiegogo. Kalau Anda tertarik dengan ‘layangan’ modern ini, Anda bisa memilih pledge senilai $269 – harga retail-nya diperkirakan berkisar $500.

Glenn Kaonang

Gamers, proud daddy, entering web3 with critical mindset.

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Previous Story

Fig, Situs Crowdfunding Khusus Game dengan Sistem Bagi Hasil

Next Story

Klien Email Berbasis Messaging MailTime Siap Ekspansi ke Indonesia

Latest from Blog

Don't Miss

Ini-Fitur-Terbaru-Action-Camera-GoPro-Hero13-Black-dan-GoPro-Hero

Ini Fitur Terbaru Action Camera GoPro Hero13 Black dan GoPro Hero

GoPro kembali menaikkan standar action camera dengan peluncuran produk terbarunya.
Unggul-Mana-Action-Camera-GoPro-Hero12-Black-Vs-Insta360-Ace-PRO

Unggul Mana Action Camera GoPro Hero12 Black Vs Insta360 Ace PRO?

Dalam dunia action camera yang semakin kompetitif, belakangan dua nama