Walau lebih dikenal dengan produk smartphone dan tabletnya, jajaran headphone Samsung tetap terus bertambah. Sebelumnya Samsung melepas model Level U Bluetooth yang mengusung desain revolusioner. Dan baru-baru ini, datang lagi model lainnya yang bernama Level On Wireless Pro.
Dari namanya kita sudah bisa menerka ini adalah headphone nirkabel. Tapi soal desain dan kualitas suara, Samsung mengklaim telah bekerja keras untuk menghadirkan yang terbaik.
Dalam rilis resminya Samsung mengatakan bahwa headphone ini dirancang agar para penikmat musik dapat memperoleh desain premium dan fungsi audio yang mudah digunakan.
Sementara soal kualitas suara, Level On Wireless Pro punya lebih dari cukup untuk memberikan yang terbaik.
Diawali dari kehadiran teknologi suara UHQA atau Ultra High Quality Audio yang menghadirkan sensasi audio super jernih berdefinisi tinggi. Teknologi ini diklaim oleh Samsung mempunyai kualitas suara yang jauh lebih baik ketimbang CD, bahkan mendekati suara musik live.
Info Menarik: Samsung Resmi Perkenalkan Galaxy Note 5 dan Galaxy S6 Edge+
Fitur andalan lainnya disebut Smart Touch yang memberikan akses mudah bagi pendengar musik untuk mengubah lagu dan mengatur volume langsung dari headphone. Active Noise Cancelling yang merupakan fitur standar headphone modern juga dipastikan ada guna menghindarkan pengguna dari suara-suara yang tak diinginkan.
Headphone Level On Wireless Pro makin sulit dibendung dengan adanya tifut Talk-in Mode yang sengaja disematkan agar pengguna dapat mendengarkan musik dan suara dari sekitar mereka. Tujuannya agar pengguna dapat tetap waspada dengan kejadian di sekitarnya saat sedang menikmati musik-musik favoritnya.
Headphone berbobot 236 gram ini datang dengan speaker 40mm Dual Layered Diaphragm dan dukungan teknologi Bluetooth BT 4.1 (NFC 1 Touch Pairing) untuk menghubungkan headphone ke perangkat lain.
Sumber berita Samsungtomorrow.