Lewat proyek Ouya para produsen dapat mengambil pelajaran bahwa konsep inovatif harus dibarengi dengan kematangan desain. Perjalanan microconsole berbasis platform Android yang dimulai oleh Julie Uhrman beberapa tahun silam itu memang sudah terhenti. Tapi kabar baiknya, satu perusahaan spesialis periferal gaming memutuskan untuk meneruskan warisan Ouya.
Pada tanggal 27 Juli 2015, Razer mengkonfirmasi bahwa mereka telah mengakusisi sebagian aset Ouya, terutama lini software. Razer menjelaskan, satu visi jangka panjang mereka adalah menyiapkan Android TV dan console buat berkompetisi dengan nama-nama semisal Xiaomi Mi Box dan Alibaba Tmall Box. Proses pembelian sendiri sebenarnya selesai lebih dari dua minggu lalu, meski mereka enggan menyebutkan secara spesifik berapa jumlah uang yang dikeluarkan.
Razer tidak ingin upaya pengembangan ekosistem Ouya hilang begitu saja. Kini tim teknis dan para personel developer relation di belakang Ouya menjadi bagian divisi software Razer Inc. Menurut penuturan perusahaan aksesori khusus gaming itu, Ouya sudah lama menjalin kerja sama dengan developer baik blockbuster maupun independen, dan Razer berniat buat melanjutkannya.
Info menarik: Mousepad Razer Firefly Bisa ‘Menari’ Dengan Belasan Juta Warna
Melalui langkah tersebut, Razer berkeinginan untuk menghimpun lebih banyak developer dan mendorong peningkatan jumlah konten Android TV. Kemudian agenda selanjutnya ialah, mereka akan menyediakan metode migrasi sederhana buat pengguna Ouya, demi beralih ke unit microconsole Forge TV dan bundel controller Serval. Razer juga bermaksud memudahkan user dalam memindahkan game, setting kontrol dan akun ke platform Cortex TV.
Cara ini dijanjikan dapat meningkatkan pengalaman menikmati game Android di televisi, dan demi memanjakan konsumen, Razer tidak berhenti sampai di sana. Mereka berencana menyuguhkan potongan harga hardware untuk pemilik Ouya, ditambah paket aksesori gratis dan program promosi sejenis. Ouya store kabarnya akan diluncurkan ulang dengan nama Cortex for Android TV, menjadi rumah bagi koleksi game serta konten lain.
Selain jumlah permainan yang ditingkatkan, Razer juga berinvestasi demi mengusung program kolaborasi dengan developer serta publisher, plus prakarsa bersama partner di bidang teknologi. Walaupun Razer sendiri tampaknya belum tertarik pada hardware Ouya, mereka tetap akan menyajikan permainan dan konten di bawah brand Ouya. Info lengkapnya mungkin segara menyusul.
Detail mengenai Razer Forge TV bisa Anda simak lengkap di situs resminya.
Sumber: Razer Zone.