Dark
Light

Yahoo Teruskan Uji Tampilan Halaman Baru, Kini Bergaya ‘Tiles’ Windows 8

by
1 min read
November 12, 2012

Kabar uji yang dilakukan Yahoo atas halaman muka situs mereka sudah muncul beberapa waktu lalu, namun kini ada yang berbeda dari kemunculan desain terbaru lain yang muncul di internet.

Seperti yang diungkapkan AllThingsD, tampilan kali ini memfokuskan pada pendekatan sentuhan. Mengingatkan pada tampilan a la windows 8 yang dimiliki Microsoft. Tampilan baru yang diuji kali ini juga sepertinya mau menyentuh konsumen yang menggunakan perangkat komputer pribadi dengan fasilitas layar sentuh.

Tampilan kali ini menampilkan kombinasi foto yang terbagi dalam kotak-kotak tertentu serta keterangan atas berita yang ada di kolom dengan foto tersebut, selain windows 8, tampilan ini juga mengingatkan pada tampilan layanan lain seperti Flipboard dan Pinterest. Desain baru ini juga dikabarkan mengarahkan orang untuk menyentuh, menggeser dan melakukan gesture sentuhan yang lain. Elemen lain yang berubah adalah ikon yang lebih sederhana, lebih sedikit tautan teks serta fitur untuk personalisasi dan sosial. Tampilan ini juga ‘menghilangkan’ tampilan iklan yang mencolok.

Seperti yang telah banyak dibahas, Yahoo sendiri juga semakin fokus ke ranah mobile, dan tampilan baru yang sedang diuji ini sepertinya juga memberikan indikasi ke sana.

Tampilan ini tentunya belum dirilis resmi dan sepertinya Yahoo masih terus menguji berbagai tampilan yang sesuai dengan arahan CEO baru mereka, Marissa Mayer serta mungkin juga atas dasar tren yang sedang berkembang di konsumen.

Sumber: AllThingsD.

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Previous Story

Halaman Muka Majalah ShortList yang Interaktif dengan Teknologi Augmented Reality (Video)

Next Story

Preview Aplikasi Skype untuk Windows Phone 8 Telah Dirilis

Latest from Blog

Don't Miss

Flickr Perbarui Ketentuan Terkait Layanan Premium dan Gratisannya

Yang ditunggu-tunggu oleh pengguna loyal Flickr akhirnya datang juga. Flickr
Yahoo Together Resmi Diluncurkan di Android dan iOS

Yahoo Together Menyerupai Slack, Tapi Lebih Dirancang untuk Keluarga dan Teman

Setelah mematikan Yahoo Messenger pada bulan Juli lalu, Yahoo kembali