Mengenal POCO F8 Series dan POCO Pad Series, Ini Fitur Unggulannya

4 mins read
November 28, 2025
Mengenal-POCO-F8-Series-dan-POCO-Pad-Series,-Ini-Fitur-Unggulannya

POCO telah memperkenalkan POCO F8 Ultra dan POCO F8 Pro melalui POCO Global Launch yang berlokasi di Bali, peluncuran ini secara resmi menandai masuknya POCO ke segmen premium flagship. Pencapaian ini merupakan langkah paling berani dari POCO, memposisikannya di antara smartphone kelas atas sekaligus terus memberikan extreme value melalui teknologi berperforma tinggi.

Dalam acara tersebut, POCO mengumumkan kerjasama dengan Bose untuk membawa teknologi Sound by Bose ke POCO F8 Series terbaru. Selain itu, POCO juga memperkenalkan dua tablet baru, yaitu POCO Pad X1 dan POCO Pad M1 guna memperluas ekosistem AIoT-nya. Mari bahas lebih lanjut.

Fitur Unggulan POCO F8 Ultra

Sebagai seri tertinggi dari POCO F8 Series, POCO F8 Ultra mendefinisikan ulang standar next-generation flagship. Dengan arsitektur dual-chipset, yang menggabungkan Snapdragon 8 Elite Gen 5 dan VisionBoost D8 yang telah ditingkatkan.

Berkat chipset Snapdragon 8 Elite Gen 5, POCO F8 Ultra berhasil meraih skor AnTuTu di atas 3.944.934. Untuk meningkatkan performa gaming, POCO F8 Ultra juga dilengkapi chipset VisionBoost D8 yang menawarkan tiga fungsi performa utama, yaitu Smart Frame Rate hingga 120 fps, Super Resolution hingga 1.5K, dan Game HDR.

Perangkat ini juga memperkenalkan AI Super Resolution melalui modul GEX baru, yang secara khusus dioptimalkan untuk lima game populer, termasuk Call of Duty: Mobile dan Honkai: Star Rail. Dalam uji performa, game RPG mampu dimainkan selama 4,5 jam pada 120 fps dengan AI Super Resolution dan Game HDR aktif, tanpa menunjukkan penurunan performa atau kualitas visual.

Pada level software, WildBoost Optimization akan mengatur distribusi beban CPU dan rendering GPU, guna menghasilkan konsumsi daya dan panas yang lebih rendah. Untuk memberikan pengalaman gaming yang benar-benar mulus, POCO F8 Ultra secara spesifik mengoptimalkan frame rate terendah 1%.

Sementara, LiquidCool Technology terbaru akan menjaga stabilitas gaming jangka panjang dengan 3D dual-channel dan dual-layer IceLoop system. Kapasitas baterainya 6.500 mAh dan didukung oleh 100W HyperCharge. Hanya butuh 38 menit untuk mengisi daya hingga 100% dan 50W wireless HyperCharge untuk fleksibilitas tambahan.

Beralih ke audio, POCO F8 Ultra mengadopsi mobile audio system yang memanfaatkan Sound by Bose Technology. Bekerja sama dengan tim advanced engineering POCO, Bose membantu mengembangkan triple-speaker acoustic system untuk POCO F8 Ultra.

Dengan mengimplementasikan arsitektur 2.1-channel, sistem ini mampu mengatasi keterbatasan desain smartphone yang ringkas. Kolaborasi ini juga menghadirkan dua profil suara khas untuk POCO F8 Series. “Dynamic” untuk karakter bass yang otentik dan dalam dan “Balanced” untuk kualitas vokal yang lebih jernih dan seimbang secara keseluruhan.

Pada aspek layar, POCO F8 Ultra mengusung POCO HyperRGB display dengan panel OLED 12-bit berukuran 6,9 inci 2K dengan refresh rate 120Hz dan tingkat kecerahan puncak 3.500 nits. Berbeda dengan layar 2K OLED tradisional, layar ini mengadopsi struktur subpixel RGB penuh, di mana subpixel merah, hijau, dan biru digunakan sepenuhnya.

Layar ini juga menampilkan debut global material luminescent M10, yang secara signifikan meningkatkan luminous efficiency sebesar 11,4% dan mengurangi konsumsi daya. Dukungan untuk all-day DC dimming dan ultra-low brightness 1 nit, memberikan kenyamanan menonton bahkan selama penggunaan jangka panjang.

Dari segi fotografi, POCO F8 Ultra dilengkapi kamera utama 50MP menggunakan sensor Light Fusion 950 dengan OIS. Sensor besar 1/1.31 inci menghasilkan peningkatan sensitivitas cahaya sebesar 43%. Dikombinasikan dengan pengaturan lensa 1G+6P dan proses multi-coating yang presisi guna mengurangi lens flare dan glare.

Ditemani kamera 50MP OIS dengan lensa periscope telephoto 115mm yang menawarkan 5x optical zoom, 10x in-sensor zoom, dan hingga 20x Ultra Zoom, serta mendukung close-up dari jarak hanya 30cm. Melengkapi pengaturan kamera tersebut, ada kamera ultrawide 50MP dan kamera depan 32MP yang dapat secara otomatis beralih ke mode wide-angle 0,8X.

Meningkatkan pengalaman keseluruhan, POCO F8 Ultra berjalan pada Xiaomi HyperOS 3 berbasis Android 16. Beberapa fitur unggulannya meliputi Xiaomi HyperIsland yang terletak di status bar dan Xiaomi HyperConnect dengan pengalaman cross-ecosystem interconnectivity.

Kemudian ada Xiaomi HyperAI yang mencakup alat AI Writing dengan rangkaian fitur seperti text generation, summarization, expansion, dan proofreading. Lebih jauh lagi, ada AI Agent – Gemini, yang ditenagai oleh Google Gemini, memungkinkan tugas-tugas mudah dalam deep search, image and video generation, Gemini Live, dan banyak lagi.

Spesifikasi Utama POCO F8 Pro

Beralih ke POCO F8 Pro, perangkat ini berbasis pada DNA performa yang sama dengan POCO F8 Ultra, tetapi dengan chipset Qualcomm Snapdragon 8 Elite dan harga yang lebih terjangkau. Ia mengusung POCO HyperRGB display, tetapi berukuran 6,59 inci dan tetap menghadirkan Sound by Bose Technology untuk pengalaman akustik mobile premium.

Meski bukan chipset generasi terbaru, Snapdragon 8 Elite tetap menghadirkan performa level flagship untuk tugas sehari-hari dan gaming yang menuntut. Didukung WildBoost Optimization memungkinkan koordinasi CPU dan GPU yang ditingkatkan. Serta, didukung oleh baterai besar 6.210 mAh dengan 100W HyperCharge yang mengisi daya perangkat dari 0 hingga 100% hanya dalam 37 menit.

Soal sistem kamera, POCO F8 Pro mengandalkan kamera utama 50MP OIS dengan sensor gambar Light Fusion 800. Ditemani kamera 50MP dengan lensa telephoto 60mm yang memberikan 2,5x optical zoom, kamera ultrawide 8MP, dan kamera depan 20MP.

POCO Pad X1 dan POCO Pad M1

POCO memperluas lini AIoT-nya dengan dua tablet baru, POCO Pad X1 dan POCO Pad M1. POCO Pad X1 adalah tablet berlayar 11,2 inci 3.2K dengan refresh rate hingga 144Hz, menjalankan HyperOS yang menyediakan alat berbasis AI untuk produktivitas, kreativitas, dan kolaborasi cross-device yang mulus.

POCO Pad X1 ditenagai oleh Snapdragon 7+ Gen 3 dengan RAM 8GB dan penyimpanan internal 512GB. Kapasitas baterainya 8.850 mAh dengan 45W turbo charging, serta dilengkapi quad speaker dengan Dolby Atmos dan volume 200% memberikan pengalaman audio 3D yang kaya.

Bagi yang mencari hiburan layar yang lebih besar, POCO Pad M1 menawarkan layar 12,1 inci 2.5K dengan refresh rate hingga 120Hz. Didukung oleh sistem quad-speaker, ditingkatkan dengan Dolby Atmos, dan dapat meningkatkan volume hingga 300.

POCO Pad M1 ditenagai oleh chipset Snapdragon 7s Gen 4 dan kapasitas baterainya lebih besar 12.000 mAh. Dikombinasikan dengan Xiaomi HyperOS, memberikan performa yang lancar, interaksi cross-device yang mulus, dan alat berbasis AI untuk produktivitas dan kreativitas.

​POCO Pad Series tersedia secara online di Mi.com dan Official Store di berbagai e-commerce. Penawaran early bird berlaku hingga 15 Desember 2025. Mulai dijual jam 8 malam WIB. Pembelian kedua tablet disertai garansi 15 bulan, sementara aksesoris pendukung memiliki garansi 12 bulan.

  • ​POCO Pad M1 (Tablet Only – 8GB/256GB): Harga early bird Rp3.999.000 (Harga normal Rp4.199.000). ​Bundling Pen & Keyboard: Rp5.297.000 (hemat Rp200.000).
  • POCO Pad X1 (Tablet Only – 8GB/256GB): Harga Rp5.699.000. ​Bundling Pen & Keyboard: Rp7.197.000 (hemat Rp500.000).
Previous Story

Spesifikasi Lengkap POCO F8 Series & POCO Pad Series: Spesifikasi, Fitur Unggulan, dan Teknologi Terbaru

Latest from Blog

Don't Miss

Tablet POCO Pad Series (M1 dan X1) Resmi Tersedia di Indonesia, Fokus pada Performa Ekstrem dan Hiburan

Sebuah gaming experience tingkat tinggi kini tidak lagi terbatas pada

POCO F8 Series Resmi Diluncurkan Global di Bali, Tawarkan Audio Sound by Bose dan AIoT Terbaru

Setelah tujuh tahun menantang batasan mid-range, POCO kini secara resmi