Di era konten visual yang kompetitif, “estetik” jadi bagian penting. Namun, seringkali tantangan terbesar bagi kita bukanlah soal kualitas kamera, melainkan kebuntuan ide. Apa konsep yang tepat? Palet warna apa yang harus digunakan? Angle mana yang paling puitis?
Samsung menjawab tantangan tersebut dengan Galaxy Z Flip7. Perangkat ini bukan lagi sekadar smartphone lipat biasa; ia adalah partner kreatif, seorang sutradara visual pribadi yang ada di saku Anda. Kuncinya terletak pada dua fasilitas flagship: Gemini Live with Camera dan FlexCam.

Gemini Live, Asisten Sutradara Pribadi Anda
Fitur Gemini Live with Camera adalah game-changer bagi kreator dan pengguna kasual. Anggaplah ini sebagai asisten kreatif visual yang selalu siaga. Saat Anda buntu ide, Anda cukup mengarahkan kamera ke sebuah objek atau pemandangan.
Gemini Live akan langsung menganalisis apa yang dilihat kamera dan siap membantu Anda. Ia bisa memberikan ide konsep, palet warna yang cocok, dan bahkan referensi gaya visual secara real-time. Bahkan juga referensi lain jika Anda membutuhkan. Tinggal minta saja Anda tidak perlu lagi menghabiskan waktu berjam-jam mencari inspirasi di aplikasi lain; inspirasi itu kini datang langsung melalui layar ponsel Anda.
FlexCam, Eksekusi Sinematik Tanpa Tripod
Setelah Anda mendapatkan konsep matang dari Gemini, FlexCam adalah alat untuk mengaksesnya. Desain lipat ikonik dari Z Flip7 memungkinkan Anda melakukan pengambilan gambar dari sudut-sudut unik secara hands-free.
Lupakan kerumitan membawa tripod atau menyandarkan ponsel ke berbagai barang disekitar Anda. Anda bisa dengan mudah meletakkan ponsel dalam mode terlipat sebagian di permukaan apa pun untuk mendapatkan shot yang stabil.
Fitur ini membuka dunia baru untuk sinematografi yang lebih dinamis dengan mudah. Multiangle yang handsfree akan memberikan penonton video Anda kesan dinamis sehingga memberikan cerita yang lebih seru.

Beberapa Skenario Penggunaan Nyata Sehari-hari
Misalnya kita akan berencana untuk membuat konten video dengan kesan retro, nah fitur Gemini Live dan FlexCam akan bisa membantu. Seperti apa? Mari kita bahas.
Tahap pertama adalah tahap konsep, menggunakan Gemini Live: Arahkan kamera Galaxy Z Flip7 ke pemandangan kota. Lalu bertanya dengan suara promptnya seperti ini misalnya, ‘Berikan ide color grading untuk membuat video ini terlihat seperti film tahun 80-an.’
Gemini akan langsung bisa memproses permintaan itu, menganalisis visual, dan memberikan saran palet warna teal-and-orange khas film retro, lengkap dengan referensi grain dan kontras yang pas.
Lalu lanjut ke tahap pembuatan video dengan FlexCam. Setelah mendapatkan arahan visual yang jelas, kita bisa langsung melakukan shooting, dan yang paling menyenangkan adalah tidak perlu tripod.
Cukup melipat Z Flip7 dan meletakkannya di permukaan rendah di tepi jalan untuk mendapatkan low-angle shot yang dramatis dari lalu lintas kota, menciptakan efek sinematik yang kuat dan stabil.
Atau letakan di posisi atas untuk angle tinggi, atau bisa juga untuk mode vlog. Karena bisa dilipat maka kita bisa menggunakan kamera utama yang berkualitas 50MP dalam berbagai kegiatan.

Skenario lain
Nah selain skenario di atas bisa juga ada beberapa skenario lain yang bisa dilakukan dengan kombinasi ‘duet maut’ Gemini Live dan Galaxy Z Flip7. Beberapa diantaranya adalah:
Untuk Foto OOTD atau Wefie:
FlexCam: Mau foto OOTD full-body tapi tidak ada yang fotoin? Cukup lipat Z Flip7 dan letakkan di meja, bangku taman, atau bahkan lantai. Anda akan mendapatkan shot stabil tanpa perlu repot. Mau wefie satu geng di restoran tanpa ada yang tangannya “jadi korban”? Letakkan di tengah meja, pakai hand gesture, dan semua orang akan masuk frame dengan sempurna.
Untuk Merekam Hewan Peliharaan atau Anak:
FlexCam: Ingin merekam kucing atau anak Anda bermain? Letakkan ponsel di lantai dalam mode FlexCam. Anda akan mendapatkan angle sinematik setara mata mereka (eye-level), yang jauh lebih dramatis dan imersif daripada merekam dari atas sambil membungkuk.
Untuk Konten “Get Ready With Me” (GRWM) atau Memasak:
FlexCam: Letakkan Z Flip7 di meja rias atau meja dapur. Anda bisa merekam timelapse tutorial makeup atau proses memasak Anda secara hands-free dengan angle yang pas dan stabil.
Saat Buntu Ide di Kafe atau di Depan Lemari:
Gemini Live: Anda di kafe dan bingung bagaimana membuat foto secangkir kopi Anda terlihat estetik? Arahkan kamera dan tanya Gemini, “Bagaimana cara membuat foto ini terlihat lebih cozy dan sinematik?” Gemini mungkin akan menyarankan Anda untuk menambahkan croissant di frame atau menggunakan palet warna yang lebih hangat.
Gemini Live: Berdiri di depan lemari dan bingung memilih baju? Arahkan kamera ke kemeja biru Anda dan tanya Gemini, “Berikan ide 3 gaya berbeda dengan kemeja ini untuk meeting kasual.”
Kesimpulan
Kombinasi antara Gemini AI sebagai “otak” kreatif dan FlexCam sebagai “eksekutor” yang fleksibel inilah yang menjadi rahasia baru konten estetik. Galaxy Z Flip7 secara efektif menghilangkan batasan antara ide dan eksekusi, baik itu untuk membuat tema yang cukup sulit seperti retro, foto OOTD cepat, video kucing kesayangan, maupun untuk proyek sinematik yang lebih serius.