Setelah tahun lalu merilis kamera 360° 8K pertamanya, Insta360 X4. Kini, Insta360 menghadirkan penerusnya yaitu Insta360 X5. Versi terbaru ini membawa peningkatan signifikan, mulai dari sensor gambar yang lebih besar, mode pemotretan minim cahaya berbasis AI, ketahanan air yang lebih baik, hingga baterai berkapasitas lebih besar.
Salah satu pembaruan paling menarik adalah desain lensa yang kini dapat dilepas-pasang. Memungkinkan pengguna mengganti lensa yang tergores hanya dengan biaya sekitar US$30 secara mandiri di rumah.
Sensor Lebih Besar
Insta360 X5 dilengkapi sensor 1/1.28 inci, 144% lebih besar dibanding sensor 1/2 inci pada X3 dan X4. Ukuran sensor yang lebih besar ini memungkinkan kamera menangkap lebih banyak cahaya, sehingga menghasilkan gambar yang lebih jernih dan tajam, terutama dalam kondisi minim cahaya.
Didukung fitur PureVideo yang mengandalkan teknologi AI untuk mengurangi noise dan meningkatkan rentang dinamis saat merekam dalam cahaya redup. Sementara itu, fitur Active HDR kini mendukung perekaman hingga 5.7K 60fps.
Kamera ini juga ditenagai oleh sistem Triple AI Chip, terdiri dari satu chip AI 5nm dan dua chip Pro Imaging. Hal itu memberikan performa komputasi 140% lebih tinggi dibanding model sebelumnya.
Meskipun sebagian besar mode perekaman tetap seperti X4, Insta360 X5 menawarkan beberapa peningkatan. Kamera ini mampu merekam video 8K 30fps, 5.7K 60fps, dan kini mendukung 120fps di resolusi 4K (naik dari 100fps di X4). Fitur PureVideo bekerja maksimal di 8K 30fps dan 5.7K 30fps.
Bagi pengguna yang ingin langsung mengunggah video ke media sosial, fitur baru bernama InstaFrame dapat merekam dua versi video sekaligus. Satu berupa video datar (flat) yang bisa langsung dibagikan, dengan sudut tetap atau pelacakan otomatis. Satunya lagi adalah video 360° penuh (hingga 5.7K 30fps) yang bisa diolah ulang nanti.
Tangguh untuk Segala Petualangan
Bodi Insta360 X5 kini memiliki sertifikasi IP68, tahan air hingga 15 meter tanpa casing tambahan (meningkat dari 10 meter pada X4). Selain itu, Wind Guard berbahan jaring baja dan algoritma baru mampu meredam suara angin dengan lebih efektif.
Insta360 juga menyediakan mikrofon nirkabel mini yang dapat dijepit ke pakaian. Uniknya, mikrofon ini juga berfungsi sebagai remote control sederhana, ideal saat kamera dipasang di lokasi sulit dijangkau seperti di ujung tongkat selfie invisible sepanjang 3 meter.
Lensa pada X5 terbuat dari kaca tahan gores berkekuatan tinggi. Jika terjadi goresan, pengguna bisa mengganti sendiri lensanya seharga US$30. Insta360 juga menawarkan pelindung lensa (lens guard) yang lebih praktis untuk diganti saat di lapangan.
Soal daya tahan, X5 dibekali baterai 2.400mAh yang mampu bertahan hingga 187 menit dalam mode 5.7K 24fps atau 37% lebih lama dari X4. Untuk mode 8K 30fps, waktu rekam mencapai 88 menit, meningkat dari 75 menit pada X4. Baterai ini juga mendukung pengisian cepat, mengisi hingga 80% dalam 20 menit dan penuh 100% dalam 35 menit menggunakan charger USB-C 30W.
Harga dan Ketersediaan
Insta360 X5 sudah tersedia di toko resmi Insta360. Paket standar dibanderol seharga US$550 atau sekitar Rp9,2 jutaan. Insta360 juga menyediakan berbagai bundle tambahan sesuai kebutuhan pengguna, baik untuk merekam petualangan naik motor hingga menyelam. Saat ini belum ada informasi mengenai ketersediaannya di Indonesia, Anda bisa cek berkala di website atau official store di e-commerce Indonesia.
Sumber: GSMArena