Dark
Light

Mencoba Kamera Smartphone Poco X5 Pro saat Low Light

1 min read
June 27, 2023

Poco X5 Pro akan diluncurkan bersamaan dengan Poco F5 pada tanggal 27 Juni 2023. Namun sebelum itu, Poco seperti biasa mengundang para jurnalis untuk berkumpul dan mengambil foto. Keluarga Xiaomi saat ini memang sedang berusaha untuk mempromosikan hasil kamera mereka kepada masyarakat, termasuk Poco. Untuk kali ini, saya memegang Poco X5 Pro untuk dijajal.

Perangkat yang dibagikan pada saat mencoba terdiri dari 3 warna, yaitu hitam, biru, dan kuning. Tentu saja saya memilih warna yang identik dengan merek ini, yaitu kuning. Untuk kameranya, perangkat ini memiliki 3 kamera pada bagian belakangnya, yaitu kamera utama yang bisa mencapai resolusi 108 MP, kamera ultrawide, serta kamera makro. Untuk kamera depannya sendiri memiliki resolusi 16 MP.

N9020

Smartphone Poco X5 Pro menggunakan SoC lama yang masih dicari oleh konsumen karena kinerjanya yang masih tinggi, yaitu Snapdragon 778G. Prosesor yang digunakan pada Snapdragon 778G adalah Cortex A78 2,4 GHz pada prime cluster, 3 inti Cortex A78 1,9 GHz pada cluster performa, dan terakhir adalah 4 inti Cortex A55 1,9 GHz pada cluster efisiensi. SoC ini sendiri terkenal karena kemampuannya untuk bisa bermain game tanpa hambatan.

Sebelumnya, Poco pernah mengatakan bahwa mereka tidak akan memasukkan perangkat Poco X5 Pro dan F5 ke Indonesia. Namun nyatanya, kali ini mereka memasukkan kedua perangkat tersebut di bulan Juni. Andi Rengreng selaku Head Of Marketing Poco Indonesia mengatakan bahwa ini adalah sebuah bukti bahwa Poco mendengarkan para fans-nya dan mewujudkan permintaan dari konsumen untuk memasukkan keduanya.

Acara hands-on yang diadakan Poco kali ini diadakan pada Moja GBK yang memiliki kondisi cahaya yang kurang terang. Poco meminta para jurnalis untuk mengambil beberapa gambar pada tempat tersebut. Berikut adalah hasil beberapa pengambilan gambar yang saya lakukan.

Selain itu, saya juga membuka paket penjualan dari perangkat yang satu ini. Didalamnya, tentu saja hanya charger dan kabelnya yang disertakan. Charger-nya sendiri sudah menggunakan daya 67 watt sehingga bisa mengisi dalam waktu kurang dari 1 jam. Berikut adalah isi dari paket penjualan tersebut

Perangkat ini sendiri sudah ada di tangan saya untuk diulas lebih lanjut. Oleh karena itu, tunggu saja review dari perangkat ini di Hybrid.

Hands-on Smartphone Kamera OPPO Find X6 Pro 5G
Previous Story

Hands-on Smartphone Kamera OPPO Find X6 Pro 5G, OPPO Vitality Imaging Tour Di Bali

Next Story

Niko Partners: Kondisi Industri Game dan Esports di Asia dan MENA

Latest from Blog

Don't Miss

Usung-Ultra-Lighting-Pop-out-Camera,-Huawei-Pura-70-Ultra-Cocok-untuk-Siapa

Usung Ultra Lighting Pop-out Camera, Huawei Pura 70 Ultra Cocok untuk Siapa?

Dalam lanskap persaingan smartphone flagship yang sangat ketat, Huawei kembali
8 Fitur Tab S10 Series

8 Fitur Galaxy AI yang Mempermudah Pekerjaan di Samsung Galaxy Tab S10 Series

Siapa yang masih ragu untuk beralih bekerja menggunakan tablet karena