Dark
Light

Aplikasi MuviSnap Beri Informasi Film Berdasarkan Hasil Pindaian

1 min read
August 27, 2014

Kegemaran menonton film tentu saja harus dibarengi dengan rekomendasi film apa yang layak dan menarik untuk ditonton. Meski banyak situs yang menyediakan informasi tentang berbagai jenis film, kini ada cara lebih mudah lagi mendapatkan informasi tersebut. Aplikasi MuviSnap yang baru tersedia untuk platform Android ini memungkinkan pengguna mendapatkan informasi dari sebuah film dengan cara memindai gambar atau poster film.

Meski minim deskripsi, baik di situs atau di halaman Google Play Store, MuviSnap memberikan cara baru bagi mereka yang ingin dengan mudah mendapatkan informasi mengenai film apa yang akan atau ingin ditontonnya. Baru terbatas dengan fitur pencarian, MuviSnap belum mendukung pencarian jadwal film yang diputar pada bioskop-bioskop yang ada. Mungkin kehadiran fitur ini dapat dijadikan pertimbangan untuk pembaruan selanjutnya mengingat sudah banyak layanan sejenis yang juga menyediakan hal tersebut.

Di halaman awal aplikasinya hanya ada sebuah tombol untuk melakukan pencarian yang akan mengaktifkan kamera dari ponsel sehingga pengguna dapat memindai poster dari sebuah film. Hasil pencarian yang ditampilkan meliputi genre film, ringkasan cerita, rating, aktor dan aktris yang bermain, dan tautan ke trailer film tersebut. Pengguna juga dapat memberikan review langsung dari aplikasi MuviSnap. Tak disebutkan sumber data yang diambil oleh MuviSnap untuk hasil pencariannya.

Meskipun pemindaian gambar film menjadi fitur utama MuviSnap, tampaknya pengembangnya harus terus meningkatkan kemampuan aplikasinya ini. Dari lima pencarian yang saya lakukan menggunakan MuviSnap, hanya tiga film yang berhasil ditampilkan oleh MuviSnap. Walau terkadang gagal memindai poster dari film yang ingin dicari, MuviSnap akan otomatis mengeluarkan sebuah kolom bantuan pencarian yang dapat diisi oleh judul film. Hasil pencarian MuviSnap dapat langsung dibagikan ke media sosial, meski beberapa kali aplikasi sempat crash dan terhenti ketika saya mencoba fitur ini.

Dengan mendaftar langsung di aplikasinya atau masuk menggunakan akun Twitter atau Facebook pengguna dapat melihat sejarah hasil pencarian yang tersimpan pada My Snap. Tenang, MuviSnap sendiri dapat langsung digunakan tanpa mendaftar hanya saja fiturnya terbatas pada pencarian informasi film. Peningkatan kemampuan pemindaian poster film yang ingin mutlak menjadi fokus utama pengembangan untuk meminimalisasi gagalnya pencarian informasi.

[Ilustrasi foto: Shutterstock]

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Previous Story

Lazada Akan Jual Xiaomi Redmi 1S Mulai Tanggal 4 September, Registrasi Malam Ini (Updated)

Next Story

Adaptasi Teknologi RFID, eYo Tawarkan Solusi Pengaturan Tiket Acara Dengan Mudah

Latest from Blog

Don't Miss

5 Hal yang Perlu Diketahui Sebelum Pre-order OPPO Find X8 Series

OPPO telah mengumumkan ketersediaan global untuk smartphone flagship terbarunya, OPPO
ASUS-ROG-Phone-9-dan-9-Pro-Ditenagai-Snapdragon-8-Elite,-Ini-Peningkatannya

ASUS ROG Phone 9 Diperkenalkan dengan Snapdragon 8 Elite, Ini Peningkatannya

ASUS ROG Phone telah menjadi simbol smartphone gaming selama bertahun-tahun.