Dark
Light

Daftar Panjang Berbagai Keunggulan yang Ditawarkan oleh OPPO A95

1 min read
November 25, 2021

Smartphone seri A terbaru dari OPPO, yakni A95 datang di Indonesia secara resmi pada tanggal 18 November lalu. Ia dapat dimiliki dengan harga cukup kompetitif, Rp3.999.000. Dengan opsi warna kalem glowing starry black dan warna mentereng glowing rainbow silver.

Daftar keunggulan yang ditawarkan oleh OPPO A95 cukup panjang. Saya akan mulai membahasnya dari tipikalnya, seri A dari OPPO selalu memasukkan baterai berkapasitas besar. Pada OPPO A95 tertanam baterai 5.000 mAh yang sangat memungkinkan dipakai seharian.

Namun berapa lama waktu mengisi daya juga sama pentingnya, baterai jumbo tersebut didukung fitur 33W Flash Charge. Saat sedang buru-buru, hanya dalam 30 menit baterai dapat terisi hingga 54% dari 0%.

Kelebihan berikutnya bertempat di layar, OPPO A95 menyuguhkan pengalaman visual yang menyenangkan berkat penggunaan panel AMOLED. Membentang 6,43 inci yang memenuhi 90,8% bagian muka, ditopang resolusi 1080×2400 piksel, dan dilengkapi fitur All-day Eye Care berbasis AI. Sensor sidik jarinya juga berada tepat di bawah layar.

Beralih ke kamera, pada bagian belakangnya tersemat konfigurasi AI triple camera. Kamera utamanya 48MP, ditemani kamera depth 2MP, kamera macro 2MP, serta kamera depan 16MP. Perekam videonya mendukung hingga resolusi 1080p 30 fps dan hasil cuplikannya bisa langsung diedit di aplikasi SoLoop.

Terkait performa, OPPO A95 ditenagai chipset Qualcomm Snapdragon 662 dan punya System Booster dengan rangkaian optimasi tingkat sistem yang memastikan performanya berjalan semakin mulus. Didukung RAM 8GB dan penyimpanan internal 128GB, serta teknologi RAM Expansion yang memungkinkan untuk mengubah penyimpanan menjadi RAM virtual jika dibutuhkan.

Keunggulan Tambahan OPPO A95

Di atas, saya sudah membahas keunggulan dari segi spesifikasi dan keistimewaan OPPO A95 masih berlanjut. Salah satunya kelengkapan fitur praktis NFC yang serbaguna dan hanya tersedia secara khusus pada OPPO A95 versi Indonesia.

Keandalan perangkat kelas menengah yang mengutamakan performa ini juga sudah teruji. Pengujian performa kualitas tersebut mencakup 10.000 tes plug-in dan plug-out untuk 3.5mm earphone jack, 500.000 tes tekan untuk tombol power on/off, dan 20.000 tes USB plug-in dan plug-out yang bisa bertahan sekitar 13,6 tahun.

OPPO A95 juga mampu melewati 150.000 kali uji tekan tombol volume, sehingga dapat digunakan hingga 8,2 tahun. Dua tes skala ekstrim lainnya untuk OPPO A95 adalah 28.000 kali uji jatuh setinggi 10 cm dan pengujian 14 hari di bawah suhu tinggi 65℃ dan kelembapan 90% RH.

Selain itu, OPPO turut menyediakan paket perlindungan tambahan opsional bernama OPPO Care yang dapat dibeli oleh konsumen untuk perlindungan terhadap kelalaian pengguna pada layar OPPO A95. OPPO Care menyediakan pilihan perpanjangan garansi selama 6 atau 12 bulan.

Dengan membeli paket ini seharga Rp120.000 untuk perlindungan OPPO Care selama 6 bulan atau Rp200.000 untuk perlindungan OPPO Care selama 12 bulan, pelanggan akan mendapatkan satu kali pengantian LCD OPPO A95 tanpa biaya. Pengguna dapat melakukan pembelian OPPO Care melalui 117 service center yang tersebar di seluruh Indonesia.

Disclosure: Artikel ini adalah advertorial yang didukung oleh OPPO.

Integrasi Bank Jago di Gojek
Previous Story

Bank Jago Umumkan Integrasi Fitur Pembukaan Rekening Melalui Aplikasi Gojek

Next Story

Tencent Dilaporkan Dilarang Luncurkan Aplikasi Baru Ataupun Memberikan Update

Latest from Blog

Don't Miss

OPPO RUN 2024: Lebih dari 5.000 Pelari dari 23 Negara Meriahkan Bali

Bali menjadi tuan rumah ajang internasional OPPO RUN 2024, menyita

5 Hal yang Perlu Diketahui Sebelum Pre-order OPPO Find X8 Series

OPPO telah mengumumkan ketersediaan global untuk smartphone flagship terbarunya, OPPO