Setiap pemain pasti mempunyai cara bermain PUBG Mobile masing-masing. Umumnya, mereka menggunakan settingan 2 jari untuk memainkan game battle royale ini. Namun ada beberapa pemain yang juga memakai cara dengan menggunakan settingan 4 jari untuk memainkannya. Bahkan dengan menggunakan settingan 4 jari di tahun 2021 ini dalam bermain PUBG Mobile, hasilnya lebih bagus dan cara inilah yang sering dilakukan oleh para pro player.
Namun menggunakan settingan 4 jari tidaklah mudah. Banyak hal yang harus dipelajari terlebih dahulu. Hal ini karena tombol layout settingan akan diganti dan lebih rumit lagi. 2 jari jempol yang biasa digunakan juga berubah karena ditambah lagi dengan 2 jari telunjuk.
Settingan Kontrol 4 Jari PUBG Mobile
Ada beberapa catatan dalam menggunakan settingan kontrol PUBG Mobile 4 jari. Pertama adalah tombol menembak ada 2 yakni di bagian kiri atas dan kanan bawah. Pemain dapat menggunakan kedua tombol tersebut tergantung kenyamanan masing-masing. Tombol menembak di kiri atas biasanya menggunakan jari telunjuk kiri. Sedangkan tombol menembak di kanan bawah menggunakan jempol kanan. Jempol kanan juga bertugas untuk menentukan arah gerak dan tembakan pemain.
Ketiga adalah tombol analog gerakan ditempatkan pada kiri bawah. Pemain menggunakan jari jempol kiri untuk mengarahkan tombol analog ini. Pemain dapat dengan cepat menembak dan mengubah arah gerakan atau aim dengan memencet menggunakan telunjuk kiri dan jempol kanan dengan settingan kontrol 4 jari ini.
Keempat adalah jari telunjuk kanan yang ditugaskan untuk mengontrol beberapa tombol di setingan PUBG Mobile 4 jari ini. Beberapa tombol penting di antaranya adalah tombol melakukan prone, jongkok, melakukan lompatan, tombol menggunakan scope, serta tombol peek. Penggunaan jari telunjuk kanan inilah yang menjadi pembeda terbesar. Pasalnya, tombol kontrol atau jari yang lain dapat lebih terfokus. Penggunaan settingan ini dapat digunakan dalam settingan PUBG Mobile 4 jari no gyroscope ataupun dengan gyroscope.
Layout Settingan 4 Jari PUBG Mobile
Banyak pemain PUBG Mobile profesional yang menggunakan settingan 4 jari PUBG Mobile saat bertanding. Beberapa contohnya seperti BTR Ryzen dan BTR Zuxxy. Layout settingan 4 jari kedua pemain yakni 6893-3648-4261-5800-061 untuk BTR Ryzen dan 6893-3663-7340-6737-453 untuk BTR Zuxxy.
Keunggulan dan Kelemahan
Banyak pemain yang saat ini beralih dan memilih menggunakan settingan 4 jari. Karena banyaknya keuntungan yang didapat dengan menggunakan settingan kontrol 4 jari tadi. Beberapa contoh keuntungannya antara lain; reflek lebih cepat, tombol lebih teratur, bisa mengaktifkan fitur hold, kontrol recoil yang lebih mudah, dan lebih lincah lagi.
Namun menggunakan settingan 4 jari bukan tidak mempunyai kelemahan. Ada beberapa kelemahan yang harus pemain perhatikan, antara lain; kurang nyaman untuk digengam, membutuhkan konsentrasi yang tinggi, dan membuat jari lebih cepat pegal. Meskipun begitu kelemahan di atas tentunya akan terbayarkan apabila pemain berhasil memenangkan lebih banyak pertempuran.
Itulah tadi settingan kontrol PUBG Mobile 4 jari. Meskipun untuk mempelajarinya membutuhkan waktu yang tidak singkat dan tidaklah mudah. Namun kemampuan yang akan pemain dapat juga akan meningkat. Apabila para pemain profesional juga menggunakan settingan 4 jari ini, tentunya settingan ini merupakan settingan yang terbaik.