Dark
Light

Resmi Rilis Tapao V2, Adgo Targetkan Akselerasi Pebisnis Mikro

by
1 min read
May 6, 2021
Resmi Rilis Tapao V2, Adgo Targetkan Akselerasi Pebisnis Mikro
Resmi Rilis Tapao V2, Adgo Targetkan Akselerasi Pebisnis Mikro

Jakarta, Indonesia. Sebagai platform social e-commerce yang membantu UMKM Indonesia dalam meningkatkan penjualannya, Tapao meluncurkan versi ke-2 (Tapao V2) dari aplikasi Tapao Seller. Tapao merupakan platform yang menawarkan kemudahan bagi para pengusaha mikro untuk membuat website toko online gratis mereka sendiri. Para pelaku usaha mikro dapat mengurus katalog toko dan mempromosikan melalui Facebook dan Instagram dengan fitur Sharing Poster dan Booster.

Peluncuran V2 ini sejalan dengan visi dari Tapao dalam memberdayakan jutaan UMKM di Indonesia. Yakni melalui pelayanannya dalam memberikan platform untuk membuat toko online secara gratis, serta menyediakan berbagai fitur yang bisa digunakan dan dimodifikasi sesuai dengan kebutuhan mereka sebagai pemilik toko profesional. Saat ini, Tapao sudah memiliki 180ribu merchant, terhitung sejak berdiri di bulan September 2020.

Guna mencapai visi tersebut, Tapao V2 meluncurkan fitur Power Up, yang mencakup tampilan toko premium dengan biaya hanya Rp25.000 per bulan, serta branding toko premium yang mencakup URL pribadi toko, domain hosting, implementasi Facebook Pixel, dan satu kali gratis konsultasi marketing toko dengan biaya hanya Rp150.000 per bulan.

Tapao Hadir Membantu Pebisnis Mikro

Aplikasi Tapao rilis pertama kali pada Januari 2021 dan hingga saat ini telah diunduh oleh 70ribu pengguna di Indonesia. Proyek yang diinisiasi oleh para talenta muda Indonesia ini, secara full remote dilakukan dari berbagai daerah untuk memenuhi visi mereka dalam memudahkan para pengusaha mikro dalam usahanya.

“Kita ingin para pengusaha mikro memiliki bisnis online yang berkelanjutan dengan memberdayakan mereka melalui sistem automated marketing – kita secara konstan mendengar keinginan dan mengeluarkan inovasi untuk membantu pengusaha mikro.”, pungkas Yufa Armyando selaku Product Developer di Adgo dan pionir dari proyek Tapao.

Dengan hadirnya Tapao V2, performa grafik akan bergerak secara real-time melalui fitur Booster. Begitu juga dengan performa iklan yang terotomatisasi dengan AI agar para pengusaha mikro meraih hasil yang lebih optimal. Meski saat ini ada banyak alat yang memberikan akses ke teknologi marketing, seperti Facebook dan Instagram. Namun akses tersebut masih sulit digunakan oleh pengusaha mikro. Untuk itu, Adgo hadir dalam memudahkan semua kesulitan itu melalui Tapao dengan tanpa biaya, sehingga mudah diakses dan membantu para pengusaha mikro.

Amrul, seorang penjual di Tapao dari toko dustcollective.tapao.us, menjadi salah satu pengguna aplikasi Tapao Seller, sekaligus penjual, mengaku puas dengan fitur Booster, “Sebagai orang awam yang masih baru dalam menggunakan akses periklanan di media sosial, fitur Booster ini sangat membantu saya untuk bisa menjual produk saya jadi banyak dilihat dan diminati oleh masyarakat.”.

Tapao V2 telah diluncurkan pada akhir April 2021 dan akan menambahkan pengalaman berjualan dari 180.000 penjual di Tapao.

Previous Story

Valve Rilis CS:GO 360 Stats, Layanan Statistik Berbayar, Pemain Kecewa

Next Story

Lewat Platform Digital, Fammi Ingin Permudah Akses Edukasi dan Konsultasi Keluarga

Latest from Blog