Startup pengembang platform investasi reksa dana Bibit hari ini (03/5) kembali mengumumkan perolehan pendanaan senilai $65 juta atau setara 938 miliar Rupiah. Sequoia Capital India kembali memimpin pendanaan ini, setelah sebelumnya mereka juga memimpin perolehan $30 juta Bibit pada awal tahun ini. Prosus Ventures, Tencent, dan Harvard Management Company turut terlibat dalam putaran ini, juga investor sebelumnya meliputi AC Ventures dan East Ventures.
Dana segar akan difokuskan untuk peluncuran produk/fitur baru, pengembangan teknologi, perekrutan karyawan, dan meningkatkan edukasi masyarakat terkait investasi.
Menurut data IDX dan KSEI, jumlah investor ritel di Indonesia tumbuh 78% secara YoY di 2020 menjadi 3,2 juta investor. Peningkatan ini disumbang oleh kalangan milenial; 92% investor baru pada tahun 2020. Pada kuartal pertama di tahun 2021 sendiri, ada penambahan sebanyak 1 juta investor reksa dana yang terdaftar di pasar modal. Meskipun adanya peningkatan yang signifikan, saat ini partisipasi dari masyarakat Indonesia di pasar modal masih kurang dari 2%.
“Sebelumnya, pasar modal di Indonesia dianggap sebagai tempat berinvestasi yang menakutkan, dan hanya untuk sebagian kalangan tertentu. Bibit mendayagunakan teknologi untuk membuat investasi semakin mudah untuk diakses oleh semua orang, termasuk investor pemula. Oleh karena itu, kami melihat adanya peningkatan yang tajam dalam minat investor ritel dalam di dalam pasar modal,” ujar Direktur Bibit Sigit Kouwagam.
Lebih lanjut ia menambahkan, “Kami percaya semua masyarakat Indonesia berhak mendapatkan masa depan yang lebih baik. Membantu meningkatkan inklusi keuangan dan mendorong kebiasaan berinvestasi dengan cara yang benar adalah salah satu cara untuk mewujudkannya. Kami sangat bangga bisa mendapatkan dukungan dari partner dan investor kami untuk mempercepat misi tersebut.”
Bibit sendiri telah diakuisisi Stockbit sejak tahun 2019. Stockbit dikenal sebagai layanan informasi tentang pasar modal. Platform Bibit didesain sebagai “robo-advisor” reksa dana di Indonesia, membantu investor memiliki portofolio sesuai dengan profil risiko dan tujuan investasi. Dari data yang diberikan, 90% pengguna Bibit merupakan investor milenial yang sebelumnya tidak berpengalaman terkait investasi.
Salah satu rival untuk aplikasi reksa dana adalah Ajaib. Belum lama ini Ajaib baru mengumumkan perolehan pendanaan seri A senilai 1,3 triliun Rupiah yang dipimpin oleh Ribbit Capital. Selain itu ada juga Bareksa, platform investasi yang saat ini juga sudah bergabung dan terintegrasi bersama grup OVO. Sementara unicorn Bukalapak juga tengah menyiapkan “mesin baru” mereka PT Buka Investasi Bersama untuk fokus melayani investasi reksa dana bagi jutaan pelanggan di platform online marketplace.
Dalam survei yang kami lakukan pertengahan tahun 2020 lalu, reksa dana (67%) menjadi instrumen investasi yang paling diminati untuk dibeli secara digital. Dilanjutkan emas (62,7%), saham (44,5%), P2P lending (16,3%), dan obligasi (11,5%). Mengenai pertimbangan memilih jenis investasi tersebut, responden kompak menjawab bahwa ini sudah sesuai dengan profil risiko (48,8%), baru belajar (24,4%), rekomendasi teman (10,4%), dan paling familiar (8,1%).