Pasca rilis 2 Juni 2020 lalu, VALORANT menyajikan empat map yang bisa dimainkan oleh para pecinta FPS taktikal. Empat map tersebut adalah Ascent, Bind, Split, dan Haven. Dari empat map tersebut, Haven menawarkan kebaruan konsep lewat sistem 3 buah objektif yang bisa direbut oleh Attackers. Pada umumnya, konsep dasar map game FPS tactical menyajikan 3 buah jalur dengan Site A dan B di sebelah kiri dan kanan, serta jalur mid sebagai area netral yang diperebutkan.
Namun Haven berbeda. Berlandaskan pada ide “apa jadinya jika jalur mid begitu penting untuk direbut, sehingga ada objektif juga di sana” maka terciptalah Haven, yang tak hanya punya objective di sisi pinggir map tapi juga di jalur mid atau area tengah map. Dengan konsep unik tersebut, cukup wajar beberapa pemain yang sudah punya pengalaman di game FPS tactical lainnya, mungkin agak kelimpungan bermain di map Haven.
Pada kesempatan kali ini, saya mewakili Hybrid.co.id mencoba untuk memberikan sedikit guide, agar Anda tidak tersesat ketika bermain di map Haven saat sedang push rank, ataupun bermain casual bersama teman-teman. Berhubung pengetahuan serta pengalaman saya yang hanya rank Silver di VALORANT agak terlalu jauh untuk bisa menyajikan sebuah guide sendirian, maka saya juga meminta tips tambahan dari Fidel Saputra “Fidelwow“, kapten divisi VALORANT MORPH Team.
Tanpa berlama-lama lagi, berikut tips bermain map Haven di VALORANT.
Informasi Dasar Soal Map Haven
Sebelum menuju pembahasan, mari sedikit membahas informasi dasar map Haven. Seperti yang dari awal saya sebut, keunikan Haven adalah adanya 3 Site objektif yang bisa direbut oleh Attackers.
Site objektif yang pertama tersebut adalah Site A, yang dapat diakses oleh Attackers dengan cara berjalan ke pintu paling kanan setelah keluar dari posisi spawn. Pada pintu paling kanan, Anda akan menghadapi dua pintu lagi. Pintu pertama adalah A Short/Sewer, berupa jalan turun yang akan Anda temukan tepat di depan Anda. Pintu kedua adalah A Long berupa jalur lurus panjang, yang dapat Anda temukan dengan belok kanan spawn walls.
Sebagai Defenders, Site A bisa Anda akses dengan cara berjalan ke kiri. Setelah berjalan sedikit Anda akan menemukan tangga akses menuju ke A Heaven, tempat tinggi yang memungkinkan Anda melihat seluruh bagian Site A. Kembali ke bagian bawa tangga, jika lurus lagi Anda akan menemukan terowongan kecil atau A Tunnel, yang memberi Anda akses ke area Site A.
Site objektif kedua adalah Site B, yang bisa diakses dengan dua cara. Sebagai Attackers, cara pertama mengakses Site B adalah dengan berjalan ke sebelah kiri dari spawn, lalu tepat di hadapan Anda ada tanah lapang besar, yang bernama Mid Courtyard. Cara kedua adalah dengan berjalan ke pintu kedua sebelah kiri dari pintu paling kananm yang akan membawa Anda ke area Mid Window, ruangan kecil dengan jendela menghadap ke pintu berisi boks besar di Site B.
Sebagai Defenders, Anda bisa berjalan ke kanan ataupun kiri jika ingin menuju Site B. Jika berjalan ke kiri, jalan lurus terus di jalan besar setelah tangga dan terowongan maka Anda akan berada di A Link, yang merupakan penghubung antara Site A dengan B. Dari A Link Anda tinggal belok kanan dan sudah mencapai B Site jika menemukan sebuah boks besar.
Jika Anda berjalan ke kanan, ikuti terus lorong besar sampai Anda menemukan percabangan. Jika Anda terus ke kanan maka Anda akan mencapai Site C. Jika Anda lurus sampai menuju pintu, maka Anda akan mencapai C Window/Garage. Sementara B Site bisa Anda temukan jika Anda belok kiri, dan Site B adalah ruangan yang berisi boks besar.
Site objektif ketiga adalah Site C. Sebagai Attackers, cuma ada satu jalur utama untuk ke Site C, yaitu belok kiri dan ikuti jalan, maka Anda akan menemukan sebuah jalur panjang (yang biasanya diisi oleh Sniper dari pihak Defenders) yang bernama C Long. Anda juga bisa ke Site C lewat Garage dengan cara berjalan ke arah pintu kecil yang ada tepat di seberang Mid Courtyard. Tempat tersebut biasanya menjadi perebutan. Jika Anda berhasil mengambil kontrol area tersebut, Anda tinggal belok kiri ke terowongan kecil yang disbetu sebagai Connector ke Site C.
Sebagai Defenders, selain jalur yang saya sebut di atas, Anda juga bisa mengakses Site C dengan cara turun dari jendela, lalu belok kanan, dan Anda akan berada di Site C.
Agents VALORANT Untuk Map Haven
Dalam permainan level rendah (seperti saya) pemilihan Agents mungkin tidak sepenuhnya penting. Asalkan bisa membidik dengan baik, Anda masih punya kesempatan menang yang besar walau tidak sepenuhnya mengerti cara main suatu Agent. Masih belum bisa aim dengan baik di game FPS PC? Kebetulan saya sempat membahas beberapa tips aiming di game FPS PC. Jika Anda penasaran, Anda bisa langsung meluncur ke tautan yang satu ini.
Seiring Rank permainan meningkat, Anda harus lebih putar otak dalam memaksimalkan pemilihan, serta penggunaan Skill Agent, dan menemukan taktik paling efektif yang ada atau META. Fidel lalu menjawab soal Agent paling efektif di Haven. Agent tersebut adalah Cypher, Sova, Omen, Jett, dan Breach.
“Agents info selalu penting untuk sebuah tim.” Jawab Fidel membahas alasan kenapa ada Sova dan Cypher di dalam daftar Agent paling efektif untuk map Haven. Saya juga merasa Omen dan Jett adalah dua agent versatille atau serba bisa, yang sebenarnya juga efektif hampir di semua map VALORANT. Mungkin sedikit perbedaannya hanya ada pada Breach, yang terbilang tidak selalu digunakan digunakan oleh tim-tim profesional..
Oke, mari kita bahas satu per satu kenapa Agent tersebut penting untuk map Haven. Pertama soal Cypher dan Sova. Mengingat dari apa yang dikatakan oleh Fidel, maka Skill penting dari dua Agents tersebut adalah Spycam (Cypher), dan Recon Bolt/Owl Drone (Sova). Tiga Skill tersebut menjadi senjata utama Anda untuk mengambil keputusan, baik ketika menjadi Attackers ataupun Defenders.
Jika bermain Attackers, Owl Drone milik Sova bisa digunakan untuk memeriksa daerah-daerah berbahaya, seperti A Lobby menuju A Long/Short, Mid Window menuju Courtyard, Mid Doors menuju Garage, ataupun C Lobby menuju C Long. Sementara itu, sebenarnya Recon Bolt bisa ditembakkan dari area Spawn menuju ke beberapa tempat strategis tertentu. Namun berhubung saya juga kurang fasih dalam bermain Sova, semoga video guide Sova Arrow dari Sinatra, bisa membantu Anda.
Selanjutnya, Cypher. Agents asal Moroko ini terbilang jadi kunci hampir di segala pertandingan VALORANT. Mengapa demikian? Cypher sebagai Agents Sentinel punya serangkaian Skill yang bisa membuat pergerakan Attackers jadi terhenti. Tak hanya itu Cypher juga punya kemampuan untuk mendapatkan informasi keberadaan musuh.
Tak jarang pemain di level lebih rendah dilanda panik jika terjebak peralatan Cypher ketika akan masuk Site. Ditambah lagi, Ultimate Cypher yaitu Neural Theft, bisa mendeteksi keberadaan musuh yang semakin mempermudah pengambilan keputusan untuk rotasi.
Sebagai Defenders, ragam skill Cypher membuat dia bisa menjaga satu Site sendirian. Bahkan jika nekat, Anda bisa membiarkan sebuah Site tanpa dijaga pemain. Strategi ini juga jadi salah satu yang disarankan oleh Fidel, jika bermain Cypher di map Haven. “Kalau pakai Cypher sebagai Defenders di Haven, Site B boleh dilepas, dan letakkan Trapwire saja.” Ujarnya.
Peletakkan Trapwire terbilang cukup mudah dan tidak neko-neko. Dalam hal menjaga B contohnya, Trapwire bisa diletakkan di pintu utama B atau B Door. Kalaupun posisi Trapwire terlihat musuh, Anda tetap mendapat informasi bahwa ada sesuatu di Site tersebut.
Peletakkan Spycam dan Cybercage yang terbilang cukup rumit. Jika Anda baru coba-coba main Cypher, Anda mungkin bisa menempatkan Spycam di tempat-tempat yang cukup “polos”. Tetapi semakin tinggi Rank Anda, maka Anda perlu belajar lebih lanjut soal penempatan Spycam Cypher. Untuk itu Anda bisa mengintip video tips Spycam dari Peak, mantan pelatih tim Overwatch League yang kini juga serius bermain VALORANT.
Ketika menjadi Attackers, salah satu fungsi Cypher adalah menahan serangan Defenders dari samping atau belakang. Trapwire jadi alat utama untuk menahan hal tersebut. Penempatan Trapwire masih mirip seperti bermain Defenders, cukup polos, dan tidak memerlukan trik tertentu.
Misalnya Anda mencoba menembus Site A lewat A Short dan Mid, Anda bisa letakkan Trapwire di C Lobby, untuk berjaga-jaga semisal ada Defenders yang bandel menerobos dari C Long.
Begitu juga dengan Spycam, yang bisa digunakan untuk mengumpulkan informasi penting. Lagi-lagi menggunakan Site A sebagai contoh, Anda bisa letakkan Spycam di Mid Courtyard, untuk berjaga-jaga apabila ada Defenders bandel yang menerobos dari Garage.
Selanjutnya soal Jett dan Omen. Saya cukup setuju dengan pemilihan Fidel terhadap dua Agent ini, karena saya merasa Jett dan Omen adalah dua Agent yang punya tools serba guna.
Jett dan Omen bisa dibilang Agents yang sama-sama berada di tengah-tengah antara Duelist dan Controller. Kenapa? Jett yang dikategorikan Duelist sebenarnya punya elemen karakter Controller, karena bisa menutup sudut tertentu dengan Cloudburst. Sementara Omen yang dikategorikan Controller sebenarnya punya elemen karakter Duelist, karena bisa buat musuh buta dan tuli berkat Paranoia.
Sebagai Attackers, tugas Jett dan Omen terbilang mirip-mirip, terutama dalam pemanfaatan Skill “smoke”. Menutup A Heaven atau A Tunnel dengan Cloudburst (Jett) atau Dark Cover (Omen) bisa memudahkan Anda untuk mengambil Site A dan memasang Spike di sana.
Sementara untuk merebut Site C, menutup area belakang C Long, dan Connector Garage/Site C juga bisa dilakukan dengan kedua Skill tersebut. Sementara Site B terbilang lebih relatif, yang memang tetap penting untuk direbut walaupun Anda sedang menuju Site A atau C. Satu yang pasti, Anda harus paham area penting tempat Defenders menjaga posisinya, demi penggunaan Cloudburst/Dark Cover yang efisien dan tepat guna.
Lalu bagaimana fungsi Jett dan Omen dalam bermain Defenders? Dalam Ranked Match level rendah (atau bahkan level tinggi sekalipun) Anda bisa pakai Updraft (Jett) atau Shrouded Step (Omen), untuk berjaga di posisi yang tak lazim. Pada site A, Anda bisa Updraft/Shrouded Step ke atas boks yang ada di sisi pintu menuju A Short, atau A Long.
Pada site B, Anda mungkin bisa menggunakan Operator, lalu gerak ke atas boks besar dengan menggunakan Updraft/Shrouded Step. Ada juga box tinggi di sisi kanan site B, yang bisa dinaiki dengan Updraft/Shrouded Step, untuk memberi kejutan kepada Attackers yang polos masuk ke Site B.
Sementara pada Site C, boks tinggi di samping jalan C Long juga bisa dipanjat dengan Updraft/Shrouded Step, untuk memberi serangan kejutan kepada Attackers yang terlalu tergesa-gesa.
Tempat-tempat yang saya sebut tadi merupakan posisi-posisi kejutan. Jadi jangan berjaga di tempat tersebut secara berturut-turut, karena Attackers biasanya jadi lebih waspada terhadap tempat tersebut di ronde berikutnya.
Agents terakhir dalam daftar Fidel adalah Breach. Walau sama-sama berkategori Initiator, namun Breach punya cara set-up yang berbeda dengan Sova. Bedanya adalah, Sova menginisiasi sebuah Site dengan memberikan informasi, sementara Breach menginisiasi dengan cara melumpuhkan musuh. Namun demikian, Breach melumpuhkan musuh dengan cara yang unik, karena ketiga Skillnya yaitu Aftershock, Flashpoint, dan Fault Line, bisa diaktifkan dari balik tembok.
Jika sudah cukup memahami bentuk map Haven, bermain Breach sebagai Attackers terbilang cukup mudah. Fidel juga menambahkan soal pentingnya Flashpoint untuk menembus Site C.
“Misalnya kalau mau menembus dengan cepat, kalian bisa melakukan kombinasi bersama Jett. Yaitu pertama-tama Breach Flashpoint ke arah boks besar di tengah Site C untuk membutakan musuh yang berjaga di area C belakang. Kedua, Jett bisa segera dash (Tailwind) masuk, untuk membungkam musuh yang sudah terbutakan.” Fidel menjelaskan
Untuk area map lain, penggunaan Flashpoint juga terbilang cukup sederhana. Untuk menembus Site B misalnya, Anda bisa arahkan Flashpoint ke belakang tembok pintu utama Site B, yang bisa membutakan musuh di kiri (dari Site C) dan kanan (dari Site A). Untuk Site A, jika sudah berhasil mengambil area A Long, Anda juga bisa membutakan Defenders di area A Heaven dan sekitarnya dengan cara membidik Flashpoint ke arah atas tembok yang sejajar dengan A Heaven.
Penggunaan Fault Line dan Aftershock juga terbilang mirip-mirip dengan cara menggunakan Flashpoint. Jika bermain sebagai Attackers, satu yang pasti adalah arahkan Skill tersebut ke area Defenders berjaga. Jika ingin ke site C, area Connector Garage – Site C, C Back, atau C Plat, jadi area-area penting yang perlu Anda buyarkan dengan menggunakan kedua Skill tersebut.
Untuk Site A, area A Heaven, A Tunnel, atau area siku-siku (A Site Cubby) yang ada di sisi kiri dari A Towers juga jadi area penting untuk dibuyarkan oleh dua Skill tersebut. Penjelasan visual mungkin akan lebih mudah dimengerti, maka Anda bisa mencoba intip guide bermain Breach dari seorang kreator konten VALORANT bernama LMNTRIX, yang memang menggunakan Breach sebagai karakter utamanya.
Tips Tambahan Bermain di Haven dari Fidelwow
Setelah pembahasan cukup panjang soal Agents penting di map Haven, Fidel juga memberi beberapa tips tambahan dalam bermain di map Haven.
“Jangan over-rotate, konsisten jaga pos, sambil lihat pergerakan kawan-kawan di map.” Ucap Fidel memberi tips dalam bermain Defenders. Fidel juga memberi sedikit tips set-up awal bermain Defenders di map Haven. “Kalau kalian menggunakan Cypher atau ada yang menggunakan Cypher, set-up awal Defenders di Haven bisa berupa 2 orang di Site A, 1 orang di C Link, 1 orang di Garage, dan 1 orang di C Long. Site B tidak perlu dijaga, cukup tinggalkan Trapwire Cypher saja.” ucap Fidel.
Fidel juga memberikan sedikit sarannya bermain Attackers di map Haven. “Paling penting untuk pegang A Short dan Mid, karena menurut gue dua tempat tersebut adalah elemen terpenting bagi Attackers di map ini.” Fidel menjelaskan.
Lalu bagaimana cara kontrol area Mid sebagai Attackers di map Haven? “Kalau pakai Sova, kalian bisa lepas Owl Drone ke arah Mid Window, untuk memeriksa apakah ada Defenders yang menerobos ke arah Mid Courtyard. Siapkan satu orang mengawasi area pintu Garage, juga untuk berjaga apabila ada Defenders bandel yang mencoba menerobos dari area tersebut.” Fidel menjelaskan.
Terakhir, dalam hal menembus atau mengambil ulang sebuah site, Fidel mengaku tidak ada Site yang lebih sulit atau lebih mudah di Havem. “Semua Site bisa saja bro ditembus, yang penting eksekusinya tepat.” Ujar Fidel.
Saya menafsirkan maksud eksekusi yang dikatakan Fidel sebagai pemahaman tata letak/bentuk suatu map, dan cara serta timing penempatan Skill yang tepat. Jadi agar permainan Anda lebih tajam, fokus gunakan satu Agent, sambil memahami bentuk map, dan mempelajari penempatan/timing Skill Agent tersebut demi mendapatkan eksekusi tepat yang dikatakan Fidel.
Semoga guide ini bisa membantu perjalanan Anda bermain VALORANT, yang mungkin sedang buntu belakangan gara-gara loss-streak di map Haven. Terima kasih bagi kalian yang sudah membaca artikel ini sampai habis. Selamat bermain, selamat berjuang menuju Radiant!