PUBG Mobile Pro League Indonesia 2020 Season 1 (PMPL ID 2020 S1) baru saja menyelesaikan pekan keduanya. Pertandingan dibuka di pekan pertama dengan aksi menawan dari 24 tim PUBG Mobile papan atas di Indonesia. Sementara pada pekan kedua, Bigetron Red Aliens membuat penonton terperangah dengan permainan dominan tanpa henti yang mereka tunjukkan.
Dari total sekitar 96 pemain yang mengikuti PMPL ID 2020 Season 1 ini, berikut adalah 7 pemain PMPL ID 2020 Season 1 yang tampil cemerlang setelah dua pekan berjalan. Menurut, shoutcaster bahasa Inggris untuk PMPL ID 2020 S1, Wibi Irbawanto (8KEN).
Zabrol – MORPH Team
Tim ini mungkin bisa dibilang sebagai tim paling ambisius dalam usahanya meruntuhkan dominasi Bigetron RA di kancah lokal. Berkali-kali mereka berhadapan dengan Zuxxy Luxxy dan kawan-kawan di Circle terakhir. Berkali-kali mereka kalah, tapi tetap bangkit dan dapatkan kemenangan. Dari empat pemain mereka, satu yang paling cemerlang menurut 8KEN adalah Zabrol.
Insting permainan yang dilengkapi dengan kemampuan bidik ciamik membuat Zabrol jadi luar biasa di PMPL ID 2020 S1. “Kemampuan dia juga cocok dengan gaya permainan agresif MORPH. Jadi ketika musuh ditabrak Zabrol dan kawan-kawan, jangan harap bisa bertahan lama deh.” ucap 8KEN.
Bobbs – The Pillars Slayer
Belakangan The Pillars Slayers memang sedang muncul ke permukaan. Walau kerap ‘Too Soon’ pada beberapa pertandingan, mereka juga tak jarang langsung melejit pada ronde-ronde berikutnya. Berada di peringkat 7 dengan perolehan 334 poin, satu sosok yang patut disorot dari tim ini adalah Bobbs.
Menurut 8KEN, pemain ini merupakan pemain dengan efisiensi tinggi dalam menjatuhkan tim lawan. “Semisal ada mobil menabrak compound, biasanya Bobbs akan jadi orang pertama yang keluar dan segera melakukan rushing mematikan.”
Roses – AURA Esports
AURA Esports sempat dijuluki sebagai ‘King of Miramar”. Julukan tersebut tentu tidak sembarangan dilontarkan begitu saja. Dari jajaran pemain AURA Esports, 8KEN menyebut nama Roses sebagai pemain yang cemerlang berkat kemampuannya membaca situasi.
Hal ini berhasil membuat Roses menjadi salah satu flanker yang efektif di dalam pertandingan. Serangan yang ia lakukan terbukti jitu. Jika Roses sudah menusuk ke jantung pertahanan tim tersebut, jangan harap musuh-musuh masih bisa berdaya melawannya.
“Dokter Badru” – Alter Ego
Belakangan, pemain ini muncul menjadi sorotan di dalam tayangan pertandingan PMPL ID 2020 Season 1. Pemain ini kerap dijuluki sebagai “Dokter Badru”, karena selalu memiliki Heal Points yang sangat besar dibanding dengan rata-rata pemain lainnya. Badru memang cermat dalam menghadapi pertarungan di dalam keadaan terdesak.
Walau terdesak, ia bisa dengan pintar memilih pertarungan yang punya kesempatan tinggi untuk dimenangkan. Badru sejauh ini sudah membantu Alter Ego mengamankan peringkat 5 dengan perolehan sebesar 373 poin.
Nerpheko – RRQ Ryu
Selain MORPH Team, penantang keras sang raja di pertandingan PMPL ID 2020 Season 1 ini adalah RRQ Ryu. Walau selisih poin dengan Bigetron RA masih cukup jauh, RRQ Ryu menduduki peringkat 3 dengan perolehan sebesar 391 poin. Salah satu pemain yang sangat menonjol dari tim ini, tak lain dan tak bukan sang Terminator, Nerpheko.
Berhasil mendapatkan 45 kill dan gelar Weekly Terminator ketiga setelah pertandingan pekan kedua kemarin, tak heran jika 8KEN memilih dia sebagai salah satu dari 7 pemain paling cemerlang di PMPL ID 2020 S1. “Salah satu momen yang paling gue ingat dari Nerpheko adalah ketika dia bisa menumpas satu Squad sekaligus dengan menggunakan UZI, walau ketika itu bertarung dalam posisi yang sulit untuk dimenangkan.” Ucapnya.
Voker – BOOM Esports
“Salah satu pemain paling panas selama dua pekan PMPL ID 2020 S1 ini.” Tukas Wibi 8KEN ketika memberikan pendapatnya soal Voker. Memang benar, selama dua pekan belakangan BOOM Esports sedang menunjukkan penampilan yang luar biasa. Terbukti, kini mereka pun menduduki peringkat 2 di klasemen keseluruhan dengan perolehan sebesar 393 poin, dan Voker menjadi pemain paling cemerlang di PMPL ID 2020 S1 sejauh ini.
Seakan kehabisan kata-kata, 8KEN cuma mengatakan bahwa kemampuan marksman yang satu ini sudah tak perlu dibahas dan diragukan lagi. Tak heran, karena ia saat ini mengisi peringkat 4 pada penobatan Weekly Terminator dengan perolehan 39 kill. Voker membuktikan diri sebagai jago tembak yang tajam dan mematikan, membuat musuh harus waspada jika ia sudah dibidik oleh Voker.
Ryzen – Bigetron Red Aliens
Sebenarnya sulit jika harus bertanya “siapa yang paling cemerlang dari Bigetron Red Aliens?” 8KEN berpendapat kemampuan Bigetron sebenarnya sangat merata dan bisa saling cover di berbagai keadaan. Namun jika harus menunjuk satu pemain, 8KEN menunjuk Ryzen.
“Walau kemampuan bidik tim Bigetron RA sebenarnya merata, tapi gue merasa Ryzen adalah yang paling mematikan. Ia hampir tidak pernah luput, setiap lawan yang terlihat, bisa dengan mudahnya ia pulangkan ke Lobby tanpa pandang bulu.” kata 8KEN.
PMPL ID 2020 S1 merupakan liga PUBG Mobile di Indonesia dengan total hadiah sebesar US$150.000 (sekitar Rp2,2 miliar). Babak Regular Season diselenggarakan mulai dari tanggal 6 hingga 29 Maret 2020 mendatang.