Dark
Light

[VIDEO] Brando Oloan Bicara Soal Perjuangan Divisi Dota 2 BOOM Esports dan Perjalanan Karirnya

1 min read
October 22, 2019
Sumber: Youtube Hybrid IDN

Bicara soal kancah Dota 2 di Indonesia, satu nama tim yang paling muncul tentunya adalah BOOM Esports. Menjadi salah satu tim dengan catatan kemenangan beruntun di kancah lokal, perjuangan BOOM Esports kini berlanjut untuk mengejar kancah internasional.

Sejauh ini, mereka sudah berhasil tembus di beberapa kompetisi yang menjadi bagian dari Dota Pro Circuit di Eropa. Walau belum berhasil mendapatkan titel juara, tetapi mereka memberikan permainan terbaiknya dalam kompetisi-kompetisi tingkat internasional seperti OGA Dota PIT Minor 2019, The Bucharest Minor, dan StarLadder ImbaTV Dota 2 Minor Season 1.

Di balik segala perjuangan tersebut, tak hanya sosok pemain saja yang berperan besar, tetapi juga ada sosok Brando Oloan, Manajer Divisi Dota 2 BOOM Esports, yang memiliki perannya tersendiri.

Dalam sesi #HybridTalk kali ini, kami berbincang dengan Brando Oloan. Perbincangan ini membicarakan mulai dari karir Brando ketika masih menjadi seorang pemain esports, perjuangan BOOM Esports, sampai cita-cita seorang Brando yang ingin menjadi penyanyi. Lebih lanjut soal hal tersebut, Anda bisa langsung menonton sesi perbincangan saya dengan Brando, dalam video Hybrid Talk episode ke-13 di bawah ini.

Bisnis RedDoorz di Indonesia
Previous Story

Ambisi RedDoorz Menjadi Unicorn dan Ekspansi ke Thailand Tahun 2020

Next Story

Live Caption Ibarat Mesin Subtitle Otomatis untuk Semua Konten Beraudio di Perangkat Android

Latest from Blog

Don't Miss

Valve Buat Regulasi Baru di CS:GO, Apa Dampaknya ke Ekosistem Esports?

Selama bertahun-tahun, Valve jarang turun tangan untuk menentukan arah perkembangan

Peran Mobile Esports Dalam Pertumbuhan Industri Esports Global

Beberapa tahun belakangan, industri esports memang tumbuh pesat. Setiap tahun,