Dark
Light

Samsung Rilis Tablet 17 Inci, Galaxy View 2

1 min read
April 26, 2019
Samsung Galaxy View 2
Samsung Galaxy View 2

Teknologi smartphone lipat muncul karena adanya tuntutan pasar yang menginginkan perangkat berkemampuan lebih namun cukup ringkas untuk dibawa-bawa. Tren ini cenderung mengeliminasi pasar tablet, tapi Samsung punya sesuatu yang mungkin tak akan digerus oleh tablet ataupun phablet dalam waktu dekat.

Menggandeng AT&T, Samsung secara resmi mengumumkan perangkat baru separuh tablet dan separuh TV, Galaxy View 2, iterasi kedua dari Galaxy View yang meluncur tahun 2015 silam.

Samsung Galaxy View 2 merupakan tablet jumbo dengan ukuran layar sebesar 17,3 inci dan baterai raksasa 12.000 mAh. Menimbang ukurannya yang tak lazim ini cukup masuk akal jika banyak orang melihatnya sebagai TV portabel yang secara bersamaan memiliki bekal sistem operasi Android bak tablet.

samsung galaxy view 2_2

Mempertimbangkan adanya selentingan kabar soal layanan streaming yang akan diluncurkan oleh AT&T, maka tak heran jika operator asal AS itu jadi yang pertama menawarkan Galaxy View 2, di mana jutaan orang akan sangat tertarik menikmati berbagai konten dari perangkat TV dengan fitur yang lebih kekinian.

Jeroan Samsung Galaxy View 2 membawa chipset Exynos 7884 dengan daya gempur prosesor sebesar 1,6GHz. RAM 3GB disematkan untuk menjadi penyeimbang prosesor, kemudian ada juga memori internal 16GB yang dapat diperluas dengan tambahan memori hingga 400GB. Ada tambahan kamera depan 5MP untuk panggilan video yang ditopang secara solid oleh baterai sebesar 12.000mAh.

Jika dilihat dari konsep dan fitur-fiturnya, Samsung Galaxy View 2 terlihat sangat menarik, tapi tidak dengan harganya. Tablet ini rencananya akan dilepas oleh AT&T mulai tanggal 26 April dengan biaya sebesar $37 selama 20 bulan atau total mencapai $740. Jadi, ini bukan tablet – atau TV – yang bisa dibilang murah.

https://youtu.be/eI8pD5UV4T8

Sumber berita Engadget.

Previous Story

Pengguna Snapchat Nantinya Dapat Menggunakan Bitmoji sebagai Karakter dalam Berbagai Video Game

Honestbee dikabarkan mengalami permasalahan keuangan. Di Indonesia sudah mulai melakukan pemutusan hubungan kerja
Next Story

Honestbee Dikabarkan Alami Kesulitan Keuangan, Berpotensi Dijual

Latest from Blog

Don't Miss

Pantau-Kesehatan-24-7-dan-Lebih-Produktif-dengan-Galaxy-Ring

Pantau Kesehatan 24/7 dan Lebih Produktif dengan Galaxy Ring

Smartwatch telah menjadi bagian tak terpisahkan dari gaya hidup sehat

Samsung Galaxy Z Fold 6 Buat Perencanaan Acara Tahun Baru Lebih Mudah

Menyambut berakhirnya tahun 2024, akan ada beragam acara yang direncanakan