Dark
Light

Logitech Luncurkan Wireless Charger Sekaligus Stand untuk iPhone

1 min read
August 8, 2018

Yang namanya wireless charger semestinya tidak menyusahkan konsumen mengingat teknologi tersebut memang dirancang demi kemudahan dan kenyamanan. Namun pada kenyataannya, ada banyak wireless charger di pasaran yang mengharuskan pengguna untuk meletakkan perangkatnya dengan hati-hati; miring sedikit, maka charging pun tidak akan berlangsung.

Hal itu tidak berlaku buat Logitech Powered Wireless Charging Stand. Sesuai namanya, ia juga merangkap tugas sebagai stand untuk smartphone, khususnya iPhone 8, iPhone 8 Plus dan iPhone X. Logitech pun tidak lupa bilang kalau mereka memang bekerja sama dengan Apple dalam merancang produk ini.

Logitech Powered Wireless Charging Stand

Pada bagian depannya, kita bisa melihat penyangga berbentuk huruf “U” yang akan menahan posisi iPhone. Permukaannya dilapisi bahan karet supaya iPhone tetap mantap pada posisinya meski telah bergetar berkali-kali akibat notifikasi. Sudut kemiringannya persis 65º, yang menurut Logitech paling optimal untuk fungsi Face ID milik iPhone X.

Juga menarik adalah, perangkat rupanya dapat di-charge dalam orientasi landscape. Cukup letakkan dalam posisi miring di atas penyangganya itu tadi, maka pengguna dapat menonton video dengan nyaman selagi baterai perangkat terisi ulang secara wireless.

Logitech Powered Wireless Charging Stand

Perangkat ini memiliki output charging 7,5 watt (maksimum untuk iPhone), tapi cuma 5 watt untuk ponsel-ponsel lain. Charger dapat digunakan bersama ponsel lain selama dimensinya cukup dan tidak berbeda jauh dari ketiga model iPhone yang kompatibel. Bagi pengguna yang memasangkan casing pada iPhone-nya, Anda bisa memakai charger ini tanpa perlu melepas casing dengan catatan tebalnya tidak lebih dari 3 mm.

Berhubung ini masuk kategori aksesori iPhone, jangan terkejut kalau harganya mahal. Logitech memasarkannya seharga $70, meski itu sebenarnya tidak terpaut terlalu jauh dari wireless charger besutan Belkin atau Mophie yang desainnya standar.

Sumber: Logitech.

energizer-kenalkan-power-max-p490-dan-p490s
Previous Story

Energizer Kenalkan Power Max P490 dan P490S, Bawa Baterai 4.000 mAh dan Layar Rasio 18:9

Next Story

Samsung Mulai Produksi Massal SSD Generasi Baru, Harganya Bakal Turun

Latest from Blog

Don't Miss

Logitech-G-Hadirkan-Keyboard-Gaming-Low-profile-G915-X-LIGHTSPEED-TKL-1

Logitech G Hadirkan Keyboard Gaming Low-profile G915 X LIGHTSPEED TKL

Logitech G telah mengumumkan keyboard gaming terbarunya di Indonesia, G915

Logitech Rilis Mouse Bluetooth Nirkabel M196, Tawarkan Kenyamanan dengan Daya Tahan Lebih Lama

Logitech resmi meluncurkan produk terbaru, yaitu mouse nirkabel bluetooth M196.