Dark
Light

Philips Momentum 436M6 Ialah Monitor 4K Raksasa dengan Sertifikasi HDR Tertinggi

1 min read
April 27, 2018

Menjelang akhir tahun lalu, organisasi nirlaba VESA (Video Electronics Standards Association) menetapkan standar baru untuk monitor yang mereka sebut dengan istilah DisplayHDR. Total ada tiga tingkatan: DisplayHDR 400, DisplayHDR 600, dan yang paling tinggi DisplayHDR 1000, di mana angkanya menandakan tingkat kecerahan yang sanggup dihasilkan oleh monitor.

Bagi yang memiliki budget berlebih, tidak lama lagi Anda bisa menggaet monitor di tingkatan tertinggi itu dari Philips. Namanya Momentum 436M6, dan ia mengemas layar berukuran masif (43 inci) dengan resolusi 4K. Desainnya pun cukup mentereng, apalagi Philips tidak lupa menyematkan teknologi Ambiglow, di mana bagian sekitar monitor akan menyala dalam warna yang mengikuti konten pada layar.

Namun yang patut menjadi sorotan utama di sini adalah sertifikasi DisplayHDR 1000 itu tadi. Jadi bukan sembarang HDR dengan hitam yang begitu pekat dan color gamut yang begitu luas saja, tapi juga yang mampu mencapai tingkat kecerahan 1.000 nit, sekitar tiga sampai empat kali lebih terang ketimbang monitor pada umumnya.

Philips Momentum 436M6

Monitor sekelas ini tentunya akan terasa sia-sia jika dipakai untuk bermain game saja. Untuk itu, Philips telah menyematkan teknologi konektivitas MultiView, di mana monitor bisa disambungkan dengan dua perangkat sekaligus, semisal set-top box dan game console, sehingga mengganti mode input dapat dilakukan dengan mudah.

Harganya jelas tidak murah, apalagi mengingat ukurannya yang setara TV. Bagi yang tertarik, silakan siapkan dana sebesar $1.000 untuk meminang Philips Momentum 436M6 saat dirilis di musim panas nanti.

Sumber: Engadget dan Philips.

GO-JEK perkuat bisnis dengan luncurkan unit bisnis konten online GO-PLAY
Previous Story

Memasuki Bisnis Konten, GO-JEK akan Luncurkan GO-PLAY

Konferensi BlockJakarta akan bahas peluang dan tantangan implementasinya / Pixabay
Next Story

Konferensi BlockJakarta akan Kembali Dilaksanakan, Mengeksplorasi Peluang Blockchain

Latest from Blog

Don't Miss

Lenovo Hadirkan Jajaran Monitor Baru untuk Para Gamer, Kreator, hingga Profesional

Kebutuhan konsumen terhadap monitor PC memang terus tumbuh bersamaan dengan

Signify Resmi Luncurkan WiZ Smart Lighting Pertama Kali di Indonesia

Brand pimpinan global dalam industri pencahayaan, Signifiy baru saja membuat