Dark
Light

Master & Dynamic Luncurkan Kabel Lightning dan USB-C untuk Headphone

1 min read
April 25, 2018

Meski sudah cukup banyak ponsel yang tidak memiliki colokan headphone, tren yang dipelopori Apple lewat iPhone 7 itu masih dinilai kontroversial. Salah satu alasannya adalah kualitas suara headphone wireless masih dinilai kalah dari yang berkabel, dan headphone premium yang kita punyai jadi tidak ada gunanya kecuali kita menggunakan adaptor.

Masalahnya, adaptor ini sama sekali bukanlah solusi yang elegan. Apple menyertakannya dalam setiap paket penjualan iPhone, demikian pula Google dengan Pixel 2. Namun seandainya adaptor itu hilang – dan ini mudah sekali terjadi mengingat ukurannya sangat kecil – kita harus membeli yang baru seharga $9.

Solusi yang lebih elegan (sekaligus lebih mahal), adalah mengganti kabel headphone dengan kabel Lightning atau USB-C, meski tentu saja ini hanya berlaku untuk headphone yang kabelnya memang bisa dilepas. Bagi yang punya, Anda mungkin bisa melirik penawaran dari pabrikan headphone Master & Dynamic berikut ini.

Master & Dynamic digital cables

M&D menyebutnya dengan istilah kabel digital. Varian Lightning-nya dihargai $69, sedangkan varian USB-C $49. Luar biasa mahal memang, dan dengan dana yang sama sebenarnya kita sudah bisa membeli headphone atau earphone wireless. Namun apa daya pengorbanan harus dilakukan apabila kita ingin tetap bisa menikmati headphone kesayangan dengan praktis.

Kedua varian kabel sama-sama menggunakan bahan tenunan yang tangguh, persis seperti kabel 3,5 mm standar milik M&D. Karena digital, kedua kabel sepanjang 1,2 meter ini pun sama-sama dibekali DAC-nya (digital-to-analog converter) sendiri, plus ada juga kombo remote control dan mikrofon.

Jangan salahkan M&D yang mematok harga begitu tinggi, salahkan Apple yang memulai tren ini, apapun alasan mereka, demikian pula pabrikan ponsel Android yang mengikuti jejaknya.

Sumber: The Verge dan M&D.

Previous Story

Mengupas Perspektif Teknik Artificial Intelligence dari Berbagai Industri di kumparan Academy

tips-bermain-mode-arcade-pubg-mobile-3
Next Story

Tips Menjadi Satu-satunya yang Bertahan Hidup di Mode Arcade PUBG Mobile

Latest from Blog

Don't Miss

Master & Dynamic MG20 Adalah Headset Nirkabel untuk Gamer Sekaligus Audiophile

Pasar gaming merupakan bisnis yang amat menjanjikan. Begitu menjanjikannya, sampai-sampai

Rayakan Ultah Kelima, Master & Dynamic Luncurkan Versi Wireless dari Headphone Pertamanya

Nama Master & Dynamic mungkin belum begitu dikenal di industri