Dark
Light

Tencent Garap Game Mobile dengan Formula Pertandingan Battle Royale A la PUBG

1 min read
November 9, 2017
Tencent-Garap-Game-Mobile-dengan-Formula-Pertandingan-Battle-Royale-PUBG

Kesuksesan game PC PlayerUnknown’s Battlegrounds atau biasa disebut PUBG garapan developer Korea Selatan bernama BlueHole, membuat game dengan genre Battle Royale ini semakin banyak peminatnya.

Game genre ini memang memberikan pengalaman unik tersendiri. Di mana seluruh pemain akan berkumpul pada suatu tempat, saling membunuh satu sama lain dengan senjata yang ditemukan, bertahan hidup dengan perlengkapan yang seadanya, dan hanya satu pemain yang mampu bertahan sampai akhir yang akan menang.

Glorious Mission
Kabar baiknya, Tencent perusahaan asal Tiongkok yang juga memiliki saham Garena yang mengembangkan game MOBA Arena of Valor (AOV) akan mencoba membawa formula pertandingan Battle Royale ke layar smartphone. Game mirip PUBG versi mobile ini bernama Glorious Mission, yang akan bisa dimainkan bersama-sama dengan 100 pemain sekaligus.

Menjadi menarik karena, seperti yang dikutip dari Gamespot, Tencent juga memiliki 5 persen saham dari developer PUBG Bluehole dan 40 persen developer Fortnite Epic.

Namun mengingat keterbatasan ukuran layar smartphone dan kontrol permainan, mampukah Tencent membawa keseruan formula PUBG ini ke dalam smartphone? Kita tunggu saja saat game ini dirilis untuk melihat bagaimana gameplay serta tampilan game secara penuh.

Sumber: Gamespot.

Lukman Azis

Penikmat fotografi, eksplorasi gadget untuk berkreasi. Mengasah produksi video secara rutin. Temui di Tiktok @lukman.tech.

Previous Story

Selain Wizards Unite, Warner Bros. Juga Garap Game Harry Potter Untuk Console

tips-baru-whatsapp
Next Story

7 Fitur WhatsApp yang Mungkin Belum Anda Ketahui

Latest from Blog

Don't Miss

Game DynaStones

Game MOBA-Battle Royale dari Majamojo, DynaStones, Buka Open Beta di Indonesia

PT Games Karya Nusantara (Majamojo) resmi membuka Open Beta Test
Razer x PUBG

Razer dan PUBG Umumkan Kolaborasi Keren

Menjadi salah satu pionir game battle-royale, PUBG: Battlegrounds memang terus