Pada Selasa (15/08) lalu startup penyedia layanan loyalitas Member.id mengumumkan perolehan dana awal dari East Ventures. Kami berkesempatan untuk melakukan wawancara dengan Co-Founder & CEO Member.id Marianne Rumantir untuk mengulas lebih dalam tentang Member.id dan visi yang dimilikinya.
“Sebetulnya saya pada dasarnya mempunyai obsesi dalam mengumpulkan poin, terutama poin airlines, hotel dan poin yang didapat dari transaksi kartu kredit. Gara-gara ini saya jadi jarang bayar pakai cash,” ujar Marianne membuka cerita.
Tepatnya ia menikmati betul manfaatkan dari program loyalitas pelanggan saat tinggal di Amerika Serikat. Menurutnya program semacam itu sudah sangat ‘refined’ dan benar-benar memudahkan pelanggan, dalam kaitannya dengan proses mendapatkan ataupun mengklaim poin tersebut dalam bentuk reward tertentu.
Marianne sendiri adalah seorang traveller dan pengalamannya dengan poin loyalitas tersebut dirasa sangat memberikan manfaat, terlebih ia mengaku selalu loyal terhadap brand tertentu misal saat memilih hotel. Apa yang ia rasakan –seperti mendapat penginapan gratis dan sebagainya dari poin—sering dituliskan dalam blog travel pribadinya.
“Lalu teman-teman di Indonesia bingung melihat saya bisa liburan enak tapi gratis. Dari situ saya mengembangkan Member.id. Karena saya pikir di Indonesia belum banyak loyalty program yang bisa menawarkan penawaran yang solid yang bisa memudahkan anggotanya untuk stay loyal di brand tertentu,” imbuh Marianne.
Ia pun menyadari betul, bahwa Member.id memulai debutnya saat program loyalitas belum populer di Indonesia dan yang ada selama ini terkesan kurang menarik. Dari situ ia membawa misi untuk mengubah lanskap program loyalitas di Indonesia sehingga menghasilkan “point geek” seperti dirinya.
Secara umum, Member.id menjadi perusahaan teknologi dengan spesialisasi pada implementasi program loyalitas. Mulai dari mempersiapkan desain, membuat kerangka manajemen, analisis data, hingga pemasarannya.
Kustomisasi layanan adalah kunci sukses program loyalitas
Beberapa penyedia layanan loyalitas sudah ada di Indonesia, namun demikian Member.id cukup optimis dengan debutnya yang menawarkan layanan secara end-to-end. Member.id sendiri fokus kepada beberapa sektor industri, yakni transportasi, hotel, gaya hidup, ritel, dan e-commerce. Bagi Marianne sektor tersebut adalah penggerak market dan behavior orang di Indonesia.
“Jadi kami tidak menyediakan standar program loyalitas yang bisa dibeli begitu saja, karena setiap industri dan perusahaan mempunyai kebutuhan dan market yang berbeda-beda. Kami ingin bisa make sure kalau program loyalitas ini benar-benar efektif untuk setiap bisnis dan rewarding, makanya kita menawarkan jasa untuk operasional dan manajemen juga,” jelas Marianne menerangkan strategi bisnisnya.
Member.id juga tengah dalam proses pengembangan platform yang dapat dijadikan sebagai central points bank untuk sektor industri tersebut. Difungsikan untuk memudahkan penikmat reward dalam mengklaim atau mentransfer poin yang didapat. Intinya melalui kanal ini, member akan dimudahkan dalam pengelolaan benefit yang dimiliki.
Di sisi konsumen Indonesia, program loyalitas sebenarnya juga bukan hal yang baru lain. Menurut Marianne di Indonesia kebanyakan orang lebih suka mengumpulkan poin untuk ditukarkan dengan barang atau ditukarkan dengan diskon makan.
“Setiap redemption memang nilainya berbeda-beda, tapi yang saya lihat memang benefit yang ditawarkan ya banyaknya seperti itu, jadi untuk menukar dengan experience-based reward –seperti terbang dengan business class dengan harga yang sangat minim misalnya—masih belum banyak yang melakukan,” ujarnya.
Kondisi tersebut menurutnya membuat orang malah mengejar diskon di tempat yang berbeda-beda, bukannya loyal memakai brand tertentu saja.
Tantangannya pada eksekusi yang baik
Meski bukan hal baru, menerapkan program loyalitas pada sebuah lini industri memiliki tantangan tersendiri. Bagi Member.id, sosialisasi dan mengubah market behavior itu selalu menjadi tantangan apalagi mengenalkan sesuatu yang baru. Tapi menurutnya hal tersebut bisa diubah dengan eksekusi yang benar dan memberikan pengalaman terbaik bagi penggunanya.
Target Member.id adalah mengembangkan kerja sama dan klien di bidang transportasi dan hotel, juga menambah portofolio di sektor gaya hidup –sebagai tambahan kerja samanya yang sedang dijalani bersama Ismaya Group.