Dark
Light

Daftar Aplikasi Bawaan Terendus, Samsung Galaxy S8 Active Siap Diresmikan Bulan Ini?

1 min read
June 20, 2017

Dalam dua bulan terakhir, rumor Samsung Galaxy S8 Active telah menghiasi berbagai headline media-media online. Meski Samsung masih menutup diri, namun bocoran demi bocoran yang muncul memberikan gambaran bakal seperti apa spesifikasi yang dikemas oleh ponsel pintar tangguh itu.

Tapi kemarin ada sesuatu yang berbeda. Tak ada angin tak ada hujan, tiba-tiba smartphone anti air dan debu itu muncul di situs resmi Samsung kendati baru sebatas listing spek saja. Tidak ada tampilan utuh perangkat dan juga rincian sebagaimana mestinya. Dalam dokumen yang diunggah, Samsung menampilkan daftar aplikasi bawaan yang akan dipasangkan pada Galaxy S8 Active, seperti Always on Display, Amazon Shopping, YouTube, Finder, Samsung Theme dan banyak lagi lainnya.

Screen-Shot-2017-06-19-at-13.57.59-647x540

Menurut bocoran yang telah beredar sebelumnya, Galaxy S8 Active tampak hadir dengan bodi yang sedikit lebih tebal jika dibandingkan dengan kedua varian lain dari Galaxy S8. Kelebihan perangkat yang tahan terhadap guncangan dan benturan ditengarai menjadi alasan atas desain yang diusung. Terlebih, Samsung selalu menyesuaikan desain seri Active dengan standar ketahanan militer, MIL-STD-810G.

Rumor juga menyebutkan bahwa nantinya Galaxy S8 Active akan hadir dengan layar AMOLED seluas 5,8 inci. Sementara untuk prosesornya, kemungkinan akan menggunakan chipset Exynos 88955 buatan Samsung, dan dipadukan dengan RAM sebesar 4GB atau Snapdragon 835 dengan kapasitas RAM yang sama. Kemudian jika melihat dari varian yang mengusung nama Active sebelumnya, maka ada kemungkinan bahwa Galaxy S8 Active akan dibekali dengan kapasitas baterai lebih besar, yakni sekitar 3.500mAh atau lebih.

Varian Galaxy S8 Active sendiri tampaknya akan dijual secara eksklusif oleh AT&T di Amerika Serikat. Meski belum ada pengumuman resmi, namun jika waktu perilisan varian Active sama seperti sebelumnya, maka Galaxy S8 Active akan dirilis pada Bulan Juni.

Sumber berita SamMobile, SamsungKnox dan header ilustrasi Galaxy S7 Active.

Previous Story

Sony Luncurkan Koov, Permainan Mirip Lego Sekaligus Medium Pembelajaran Coding

Next Story

[Game Playlist] Review Singkat Game Stealth Action Dishonored 2

Latest from Blog

Don't Miss

5 Hal yang Perlu Diketahui Sebelum Pre-order OPPO Find X8 Series

OPPO telah mengumumkan ketersediaan global untuk smartphone flagship terbarunya, OPPO

OPPO Pamer Case Eksklusif Maison Kitsuné dan Booth Interaktif Find X8 Series di Desa Kitsuné, Bali

OPPO berhasil menciptakan pengalaman unik bagi para penggemar teknologi dan