Dark
Light

Aplikasi Android Pilihan Minggu Ini (iReader, ClevNote, YeeCall, dll)

1 min read
April 30, 2017

Minggu ini tak ada format baru, masih seperti sebelumnya, Dailysocial akan hadirkan 5 aplikasi yang diharapkan bisa menjadi alat bantu bagi keseharian Anda. ClevNote misalnya, ditujukan untuk Anda yang dituntut mengingat banyak hal seperti jadwal rapat, jadwal follow up klien, jadwal presentasi dan lain-lain. Atau  YeeCall yang merupakan aplikasi pesan instan berfitur unik. Selain dua aplikasi ini, akan ada 3 aplikasi menarik lainnya yang patut dilirik kegunaannya.

ClevNote

clevnote

Fungsi utamanya adalah untuk membuat catatan tentang hal-hal penting yang bagi orang akan sangat bervariasi. Tambahannya, ClevNote juga mendukung pembuatan cadangan ke Google Drive sehingga Anda tak perlu khawatir kehilangan catatan saat perangkat mendadak bertingkah.

Application Information Will Show Up Here

 

iReader

Yap, tak salah lagi! ini adalah aplikasi yang diperuntukkan bagi Anda yang gemar membaca. iReader mempunyai koleksi hingga 300.000 buku dengan beragam topik dan genre. Beberapa ditawarkan gratis, dan sebagian besar lainnya dilabeli harga. Tapi, jangan khawatir. Di sini, buku yang dijual bisa ditebus dengan harga yang miring.

Application Information Will Show Up Here

 

Shake-it Alarm

Shake-it Alarm adalah aplikasi alarm yang dirancang untuk kemudahan. Tapi tentu saja ia telah dipersiapkan dengan baik sehingga dapat membantu Anda bangun dengan lebih mudah dan tepat waktu. Kuncinya ada pada nada dering, akurasi dan juga fitur yang unik.

Application Information Will Show Up Here

 

YeeCall

YeeCall adalah aplikasi pesan instan yang mulai mendapatkan tempat. Terbukti tak kurang dari 50 juta pengguna Android sudah mengunduhnya di perangkat mereka. Fitur-fitur YeeCall, antara lain pesan teks, gambar, stiker, panggilan audio dan juga video.

Application Information Will Show Up Here

 

Google Allo

Jika sebelumnya Google Duo menjadi tamu dalam daftar aplikasi kita, kali ini Allo ikut meramaikan bursa. Allo adalah aplikasi pesan instan pintar yang memberi kemudahan komunikasi dalam satu interface. Allo mempunyai sejumlah fitur andalan, antara lain smart reply, stiker, ink dan mode incognito.

Application Information Will Show Up Here
Previous Story

Game Android Pilihan Minggu Ini (Hyper Heroes, Juragan Kota, dll)

Next Story

Roocare Siap Bantu Ibu Optimalkan Pertumbuhan Anak

Latest from Blog

Don't Miss

Perbandingan Xiaomi 14T dan Xiaomi 14T Pro

Jangan Salah Pilih, Ini Perbandingan Xiaomi 14T dan Xiaomi 14T Pro Terbaru dengan Kamera Leica

Xiaomi Indonesia kembali mencuri perhatian para penggemar fotografi mobile dengan
Di-Bawah-3-Juta,-Pilih-Tecno-Pova-6-Atau-Xiaomi-Redmi-Note-13-5G

Di Bawah 3 Juta, Pilih Tecno Pova 6 Atau Xiaomi Redmi Note 13 5G?

Bingung memilih smartphone baru karena budget terbatas? Jangan khawatir, karena