Dark
Light

Microsoft Akhiri Dukungan untuk Windows Vista

1 min read
April 12, 2017

11 April 2017 adalah hari yang menyedihkan bagi pengguna setia Windows Vista. Pasalnya, di tanggal itu Microsoft mulai efektif menghentikan dukungannya untuk OS tersebut dan juga sejumlah aplikasi Office 2007, sebagaimana tertuang dalam halaman support-nya.

Dengan begitu, bagi sobat Dailysocial yang masih menggunakan Windows Vista, ini adalah waktu yang tepat untuk memikirkan opsi OS yang lebih modern. Pilihan logis yang bisa dipertimbangkan antara lain Windows 8.1, Windows 10 atau mungkin saja Windows 7 SP1 jika terbentur pada dukungan perangkat, namun OS terakhir kemungkinan besar juga akan mengalami nasib serupa.

windows vista support stop

Dalam halaman resminya Microsoft mengatakan bahwa pengguna Window Vista per 11 April 2017 tidak akan lagi menerima pembaruan keamanan, perbaikan keamanan, dukungan gratis ataupun berbayar atau pembaruan konten teknis online. Secara teknis pengguna masih dapat menjalankan komputernya seperti biasa tanpa perubahan yang dapat dirasa, tetapi tanpa dukungan keamanan, pengguna lebih rentan terhadap serangan malware ataupun serangan cyber lainnya.

Selain Vista, pengguna Office 2007 juga tidak akan lagi menerima pembaruan sejumlah program, seperti Exchange Server 2007, Office Communicator Phone Edition, Office InterConnect 2007 dan beberapa piranti lunak berskala kecil lainnya.

Bagi Microsoft, keputusan ini bukan kali pertama diambil. Raksasa piranti lunak tersebut memang secara rutin menghentikan dukungan untuk produk mereka ketika memasuki usia kesepuluh – kecuali XP yang molor sampai 12 tahun. Di antara keluarga Windows, Vista terbilang salah satu OS yang kurang mendapatkan respon positif dari pengguna.

March-2017-desktop-OS-share-768x306
Grafik pangsa pasar desktop per Maret 2017. (Courtesy Net Market Share)

Berdasarkan data Net Market Share per Maret 2017, Windows Vista bahkan tergabung dalam kategori “Other” bersama beberapa versi OS lainnya. Jika ditotal, pangsa pasar Windows Vista tercatat kurang dari 1%, tepatnya hanya 0,7%. Angka ini kalah jauh dibandingkan Windows 8, Windows 7 bahkan XP.

March-2017-desktop-OS-share-table-768x348

Sumber berita Engadget, GeekWire dan gambar header Myce.

Previous Story

Blizzard Entertainment Gelar Event Uprising di Overwatch

Next Story

Instagram Direct Kini Satukan Pesan Permanen dan yang Bersifat Sementara

Latest from Blog

Don't Miss

Microsoft 365 Kenalkan Fitur Agen Otonom Terbaru

Di tengah pengembangan fitur AI di berbagai lini, Microsoft secara

Microsoft Hadirkan Update untuk Buat AI Copilot+ Lebih Personal

Visi Microsoft untuk mengembangkan pengalaman baru menggunakan PC melalui AI