Dark
Light

[Panduan Pemula] Cara Daftar Akun Go-jek di Smartphone Android

1 min read
April 6, 2017

Go-jek tentu bukan perkara baru di kota-kota besar seperti Jakarta atau Bandung. Jasa transportasi berbasis online ini menjadi fenomena karena inovasi, kemudahan dan juga “kehebohan” yang diciptakan. Kendati sudah marak digunakan, saya yakin masih banyak pengguna smartphone Android yang masih bingung bagaimana cara mendaftarkan akun di aplikasi Go-jek.

Untuk dapat menikmati semua layanannya, Anda memang diwajibkan mengunduh dan mendaftarkan akun, termasuk melakukan verifikasi alamat email dan nomor ponsel.

  • Install dahulu aplikasi Go-jek dari Play Store, kemudian jalankan.
  • Saat pertama kali beroperasi, aplikasi akan meminta email dan sandi. Tetapi karena Anda belum terdaftar, maka daftarkan diri Anda terlebih dahulu dengan menyentuh menu Register. Isi formulir email, nama dan nomor ponsel.

Cara Daftar Akun Go-jek di Smartphone Android_1

  • Setelah menekan tombol Register, sistem akan mengirimkan empat digit kode ke nomor ponsel yang didaftarkan. Masukkan keempat kode tersebut lalu tap Submit.

Cara Daftar Akun Go-jek di Smartphone Android_2

  • Jika berhasil, Anda akan langsung dihantarkan ke menu utama Go-jek. Dari sana Anda bisa memesan berbagai layanan yang mereka sediakan, mulai dari Go-ride, Go-food, Go-Shop, Go-Mart dan lain sebagainya. Untuk melakukan verifikasi email, masuk ke My Account dan klik menu verifikasi di bagian teratas. Selanjutnya tinggal cek email dan klik tautan yang dikirimkan di badan email.

Cara Daftar Akun Go-jek di Smartphone Android_3

Sumber gambar header Go-Jek.

Previous Story

Startup Pengembang Platform Perikanan Aruna Dapatkan Seed Funding dari UMG Indonesia

Next Story

Lepas Masa Beta, Printerous Moments Diresmikan

Latest from Blog

Don't Miss

[Panduan Pemula] Cara Convert Dokumen Word ke PDF Langsung dari Microsoft Word 2007

Di artikel cara convert dokumen word ke PDF sebelumnya (ini
Cara Melindungi Excel dengan Password agar Tidak Bisa Dibuka

Cara Mengunci File Excel Agar Tidak Bisa Dibuka

Fitur proteksi rasanya hampir selalu ada di setiap platform ataupun