Dark
Light

Twitch Resmi Berjualan Video Game

1 min read
April 5, 2017

Diumumkan pada akhir Februari kemarin, Twitch kini resmi berjualan video game layaknya Steam. Kehadiran fitur baru ini sejatinya memungkinkan para pengguna Twitch untuk membeli game langsung dari jendela live streaming yang sedang ditontonnya.

Dalam debutnya ini, sudah ada sekitar 50 game yang bisa dibeli di Twitch. Judul-judul bergengsi dan masih gres seperti For Honor dan Tom Clancy’s Ghost Recon: Wildlands turut tersedia – daftar selengkapnya yang akan terus diperbarui bisa Anda lihat langsung di blog resmi Twitch.

Perlu dicatat, Anda membutuhkan akun Amazon untuk melakukan pembelian. Usai membeli, sebagian besar game bisa diunduh lalu dimainkan melalui Twitch Desktop App. Sisanya membutuhkan client lain, contohnya Uplay untuk gamegame keluaran Ubisoft seperti For Honor dan Ghost Recon tadi.

Seperti sudah dijelaskan pada pengumumannya, setiap pembelian game maupun konten in-game senilai $5 atau lebih, Anda berhak mendapatkan Twitch Crate yang berisi sejumlah bonus menarik yang terkadang bisa bersifat eksklusif.

5% dari nilai pembelian game akan disumbangkan ke broadcaster pemilik channel dimana Anda mengklik tombol "Buy Now" / Twitch
5% dari nilai pembelian game akan disumbangkan ke broadcaster pemilik channel dimana Anda mengklik tombol “Buy Now” / Twitch

Yang mungkin memicu pertanyaan adalah, mengapa Anda harus membeli lewat Twitch dan tidak langsung melalui Uplay untuk game For Honor misalnya? Well, jawabannya berkaitan dengan kesejahteraan broadcaster idola Anda.

Jadi setiap kali Anda membeli game lewat channel seorang broadcaster, 5% dari nilai transaksinya akan disumbangkan kepada broadcaster tersebut. Dengan kata lain, Anda secara tidak langsung sudah berkontribusi dan menunjukkan dukungan yang sangat berarti kepada broadcaster itu.

Selain tentunya bakal memperbanyak isi katalog game yang dijual, ke depannya Twitch juga akan menambahkan dukungan mata uang lain selain dolar Amerika Serikat. Pun begitu, fitur ini sekarang sudah bisa dinikmati oleh pengguna di semua kawasan.

Sumber: Twitch.

Previous Story

Huawei Y5 2017 Sudah Mampir di Situs Resmi, Apa Saja yang Baru?

Next Story

Lewat Inspiron 15 Gaming, Dell Tak Mau Tanggung-Tanggung Dalam Manjakan Gamer Indonesia

Latest from Blog

Don't Miss

POCO Jawab Tantangan Kompetitor Ponsel Gaming dengan Performa dan Harga Ekstrem

POCO kembali menantang pasar smartphone dengan meluncurkan lini produk berperforma

HP OMEN Transcend 14, Laptop Gaming 14 Inci yang ‘Padat’ dengan Intel Core Ultra 9

Seperti apa perangkat gaming idaman Anda? PC gaming atau konsol?