Setelah sempat disebut-sebut bakal menyusul dua generasi Galaxy On5 dan On7, kehadiran Samsung Galaxy On8 akhirnya benar-benar terwujud. India bakal jadi tempat pendaratan untuk pertama kalinya dengan banderol Rs 15900 atau setara dengan Rp 3 juta-an.
Samsung Galaxy On8 menyuguhkan interface khas Samsung lewat penampang layar seluas 5,5 inci. Layar ini memiliki resolusi cukup baik, yakni 1080 x 1920 piksel yang berbasiskan Super AMOLED.
Dalaman smartphone dipercayakan pada dapur pacu Exynos 7580 octa-core yang menghasilkan kecepatan 1.6 GHz. Prosesor yang lebih ditujukan untuk kelas menengah ini bakal diduetkan dengan RAM sebesar 3GB. Di sektor ruang simpan, Anda dapat jumpai memori dengan kapasitas 16GB, tapi kapasitas ini masih harus dipangkas untuk keperluaan system, jadi bukan benar-benar 16GB. Untungnya Samsung telah menambahkan slot microSD untuk ekstra memori.
Kemampuan fotografi Galaxy On8 juga tak bisa dipandang sebelah mata. Ia punya bekal kamera 13MP di belakang yang sudah dilengkapi fitur autofocus dan juga LED flash. Sedangkan di depan, ia mengandalkan kamera 5MP lengkap dengan fitur Palm Gesture untuk mempermudah jepretan selfie.
Smartphone berbasis Android 6.0 Marshmallow ini juga mendukung koneksi dual SIM, 4G LTE, WiFi, Bluetooth 4.1, GPS dan disempurnakan oleh baterai sebesar 3.300mAh.
Samsung Galaxy On8 akan dijajakan melalui Flipkart yang akan dimulai pada tanggal 2 oktober mendatang dalam event Big Billion Days.
Sumber berita PhoneArena.