Dark
Light

Snapchat Luncurkan Kacamata Pintar dengan Kamera dan Lensa Wide-Angle Terintegrasi

1 min read
September 26, 2016

Snapchat, aplikasi pesan instan yang populer di kalangan muda-mudi itu, kini resmi menjadi produsen hardware. Apa yang dirumorkan jauh sebelumnya tidak meleset, Snapchat selama ini ternyata tengah sibuk mengembangkan sebuah perangkat wearable dalam wujud kacamata pintar.

Diumumkan pada tanggal 24 September kemarin, perangkat yang dijuluki Spectacles ini pada dasarnya merupakan kacamata hitam yang dibekali kamera dengan sudut pandang seluas 115 derajat. Ya, sepintas saya memang teringat dengan Google Glass, akan tetapi fungsi Spectacles adalah murni untuk mengabadikan momen.

Video yang telah direkam oleh Spectacles akan diunggah secara otomatis ke Snapchat / Snap Inc.
Video yang telah direkam oleh Spectacles akan diunggah secara otomatis ke Snapchat / Snap Inc.

Yang menarik dari Spectacles adalah bagaimana ia terintegrasi dengan layanan milik Snapchat sendiri. Berbekal koneksi Bluetooth atau Wi-Fi, semua video yang direkam menggunakan Spectacles akan diunggah secara otomatis ke bagian Memories. Lucunya, video ini mempunyai format membulat, yang menurut Snapchat bisa ditonton secara full-screen di perangkat apapun dan dalam orientasi apapun.

Soal daya tahan baterai, Snapchat hanya menyebutkan kalau Spectacles sanggup menemani pengguna mengabadikan berbagai momen selama seharian sebelum perlu di-charge kembali. Perangkat ini nantinya akan dipasarkan seharga $130, dan pilihan warna yang tersedia ada tiga macam.

Tiga pilihan warna Spectacles yang ditawarkan / Snap Inc.
Tiga pilihan warna Spectacles yang ditawarkan / Snap Inc.

Dalam kesempatan yang sama, Snapchat juga mengumumkan bahwa mereka telah mengganti nama perusahaan menjadi Snap Inc. Langkah ini sangat masuk akal mengingat mereka tak lagi mempunyai satu produk saja, dan nama Snap Inc. sengaja dipilih supaya tidak terdengar asing di telinga mayoritas konsumen.

Sumber: TheNextWeb dan Snap Inc..

Previous Story

Sejumlah Teaser Ungkap Fitur Unggulan Xiaomi Mi 5s

Next Story

Kiat CTO Memilih dan Merencanakan Server untuk Layanannya

Latest from Blog

Don't Miss

3-Tips-Berpetualang-di-Alam-Terbuka-dengan-Galaxy-Watch-Ultra

3 Tips Berpetualang di Alam Terbuka dengan Galaxy Watch Ultra

Stres dan tekanan hidup telah menjadi bagian tak terpisahkan dari
Nyaman-Dipakai-Sepanjang-Malam,-Ini-3-Cara-Galaxy-Ring-Meningkatkan-Kualitas-Tidur

Nyaman Dipakai Sepanjang Malam, Ini 3 Cara Galaxy Ring Meningkatkan Kualitas Tidur

Tidur adalah salah satu aktivitas paling penting dalam hidup kita,