Dark
Light

Komunitas Startup Makassar Gelar Startup Makassar Expo

1 min read
July 11, 2016

Bertujuan untuk memberdayakan komunitas startup yang telah terbentuk di kota Makassar, akan digelar kegiatan Startup Makassar Expo yang rencananya akan dilaksanakan pada tanggal 23-24 Juli 2016 di Baruga Prof. Amiruddin. Acara yang akan mempertemukan antara pelaku industri startup, pemerintah dan pengusaha (investor) di Indonesia akan terbagi menjadi tiga kegiatan yang terpisah, di antaranya adalah ScaleUp, Talkshow dan StartUp Challenge.

Startup Makassar merupakan komunitas informal para pelaku startup digital di Makassar yang didirikan berdasarkan kebutuhan dari para pelaku startup digital Makassar untuk saling berbagi ilmu, keterampilan dan informasi yang berhubungan dengan dunia startup digital.

Kegiatan Makassar Startup Expo ini merupakan pertama kali diadakan di kota Makassar, dengan mengangkat tema “Inovasi Digital dari Timur” diharapkan kegiatan ini bisa membangun kerjas ama dan sinergi antar startup di Kota Makassar, mempromosikan startup di Kota Makassar kepada target pasar yang tepat, menumbuhkan jiwa kewirausahaan dari peserta melalui startup, dan memberikan penghargaan kepada startup terbaik yang telah terbentuk.

Selain kegiatan mentoring serta networking, salah satu kegiatan utama di acara Makassar Startup Expo adalah Startup Challenge. Startup Challenge merupakan Pitching Competition yang akan dilakukan oleh 15 startup terbaik, yang telah diseleksi secara langsung dihadapan para mentor, peserta serta pengunjung Makassar Startup Expo.

Startup Challenge juga terdiri dari kegiatan Coaching Clinic terhadap 15 startup terbaik yang akan dilakukan secara one-on-one mentoring oleh para pakar dan profesional yang terbilang piawai di bidangnya. Para mentor tersebut diantaranya berasal dari kalangan pelaku startup, instansi pemerintahan, hukum, keuangan, pemasaran, serta sumber daya manusia.

Makassar Startup Expo juga akan diisi dengan kegiatan Talkshow yang menghadirkan pembicara-pembicara yang berkompeten di bidangnya. Rangkaian kegiatan Startup Makassar Expo 2016 ini diharapkan menjadi awal bangkitnya industri startup di Sulawesi Selatan. Untuk informasi dan pendaftaran lebih lanjut bisa mengakses tautan berikut ini.

Disclosure: DailySocial adalah media partner acara Startup Makassar Expo.

Previous Story

Mouse Swiftpoint Z Bantu Anda Dominasi Game Berbekal Tingkat Presisi Super-Tinggi

Next Story

Gambar Ini Perkuat Kehadiran Xiaomi Mi 5S dengan Dual Kamera

Latest from Blog