Di tengah gejolak yang melanda perusahaan, rupanya Yahoo masih punya hasrat untuk tetap berkiprah di ranah teknologi. Selain memunculkan “kegaduhan” fitur video live di Tumblr, Yahoo juga baru saja meluncurkan sebuah aplikasi baru yang bertujuan memudahkan pengguna untuk merancang perjalanan liburan.
Dijuluki Yahoo Radar, aplikasi menghadirkan fitur pencarian asli Yahoo, komunikasi dan konten yang diracik bersama-sama untuk membantu pengguna menemukan informasi sebanyak mungkin terkait tempat yang dituju. Aplikasi juga menghadirkan elemen-elemen khas seperti yang disuguhkan oleh TripAdvisor, TripIt dan Kayak.
Yang membuat Yahoo Radar lebih menawan, ia bukan dibangun dengan kemampuan konvensional melainkan diplot sebagai aplikasi asisten perjalanan virtual yang dibekali teknologi kecerdasan buatan dan machine learning. Memberikan rekomendasi akomodasi terbaik, restoran, tempat-tempat paling menarik di tempat yang ingin dituju secara cerdas.
Seperti sudah disinggung di awal, Yahoo Radar juga menampilkan opsi-opsi yang disuplai oleh TripAdvisor, Yelp dan informasi penerbangan atau perjalanan yang diambil dari email Yahoo. Untuk bagian terakhir, sebelum dapat digunakan secara penuh, pengguna diwajibkan untuk mempunyai akun Yahoo dan melakukan integrasi terlebih dahulu.
Sayangnya, di peluncuran perdana ini, Yahoo Radar baru dapat melayani pencarian dan riset tempat wisata. Fitur-fitur lain seperti pemesanan tiket penerbangan, akomodasi dan pemesanan lainnya belum dapat dinikmati.
Untuk saat ini, Yahoo Radar baru tersedia untuk perangkat iOS dan terbatas di kawasan Amerika Serikat. Belum ada keterangan apakah Yahoo juga bakal melirik platform Android, pun begitu skenario itu tampaknya bukan sesuatu yang mustahil.
Sumber berita Yahoo.