Kendati teknologi internet sudah semakin maju dan murah, namun kebutuhan untuk menonton televisi dari smartphone masih ada. Publik masih menjadikan televisi sebagai sumber utama informasi dan hiburan, terlebih karena televisi dianggap lebih mudah diakses bagi semua kalangan.
Mungkin atas dasar itulah, Asus menghadirkan perangkat yang memungkinkan pengguna untuk bisa menonton siaran televisi langsung dari smartphone mereka. Melalui salah satu produknya yang bertajuk Asus Zenfone Go TV, perusahaan elektronik asal Taiwan ini telah memboyong siaran televisi ke smartphone besutannya.
Berbeda dengan siaran TV yang biasa diakses secara streaming dari perangkat smartphone dengan menggunakan kuota data Internet, smartphone Zenfone Go TV dapat menyalurkan semua siaran televisi secara langsung tanpa pengguna harus khawatir boros kuota.
Hal ini bisa dilakukan lantaran pihak Asus telah membenamkan komponen Sony SMT-EW100 dogota — merupakan chip TV tuner digital yang dbuat khusus untuk perangkat bergerak — sehingga memungkinkan bagi smartphone tersebut untuk menangkap sinyal televisi berbasis DB-T, DB-T2, ISDB-T dan ISDB-tmm tanpa membutuhkan koneksi Internet. Sinya-sinyal televisi ini tersedia di berbagai kawasan seperti Asia, Eropa, Timur Tengah dan Amerika Selatan, namun tidak tersedia dikawasan Amerika Utara.
Lebih jauh tentang spesifikasinya, smartphone Asus yang masih berada dalam keluarga Zenfone 2 ini memiliki bentang layar yang cukup lega yakni 5.5 inci dengan balutan layar IPS yang mampu menghadirkan resolusi 1280 x 720 piksel.
Sedangkan untuk sektor dapur pacu-nya smartphone ini diotaki dengan prosesor Snapdragon 400 besutan Qualcomm dan ditopang dengan RAM sebesar 2GB serta media penyimpanan internal seluas 16 GB yang masih bisa ditingkatkan dengan menyisipkan kartu memory microSD berkapasitas maksimal 64 GB melalui slot yang tersedia.
Selain memiliki kemampuan untuk mengakses siaran televisi, smartphone Zenfone Go TV yang berjalan dengan sistem operasi Android 5.1 Lollipop ini juga memiliki sejumlah fitur yang biasa ditemukan pada smartphone Android saat ini seperti; dukungan untuk mengakses WiFi 802.11n, Bluetooth 4.0 dan jaringan koneksi Internet 4G LTE.
Sementara itu, pihak Asus juga telah menjejalkan kamera utama berkemampuan 13 megapiksel yang nangkring di bagian belakang smartphone, sedangkan di bagian depan terdapat kamera kedua dengan kemampuan 5 megapiksel. Sedangkan untuk mendukung proses pengoperasian sehari-harinya, smartphone yang ditawarkan dengan harga $170 di kawasan Taiwan ini telah ditenagai dengan baterai berkapasitas 3,010 mAh. Cukup menarik bukan?
Sayangnya, belum ada kabar kapan smartphone ini akan masuk ke pasar tanah air, karena jika menilik kemampuan dan harganya, sepertinya smartphone Zenfone Go TV akan menjadi perangkat yang menarik bagi pengguna di Indonesia, bagaimana menurut Anda?
Sumber dan Gambar Heder: Liliputing
—
Asus Zenfone Selfie sedang diskon 17%. Anda bisa membelinya lewat tautan ini.