Dark
Light

Ayane-Chibi Girl, Sticker Line Dengan Karakter Gadis Imut

1 min read
January 28, 2016

Bagi Anda pecinta aplikasi chatting Line, tentunya tidak asing lagi dengan sticker di dalam aplikasi tersebut. Sticker sudah menjadi sebuah bahasa percakapan modern yang bisa menampilkan ekspresi yang mungkin sulit diungkapkan dengan kata-kata.

Line menyediakan arena untuk para desainer lokal untuk bisa turut serta berkarya membuat sticker. Dengan Line Creator’s Sticker Market, siapapun bisa memasukan sticker kreasinya untuk diunduh oleh para pengguna Line. Peluang ini yang juga dimanfaatkan oleh Elin asal Indonesia untuk membuat sticker dengan judul Ayane-Chibi Girl.

Screenshot_2016-01-04-20-26-03

Sticker karya Elin yang berjudul Ayane-Chibi Girl ini merupakan karakter gadis imut yang didesain dengan warna-warna cerah dan ceria. Sticker ini memiliki banyak ekspresi lucu yang diharapkan dapat merpresentasikan perasaan pengguna dengan lebih jelas saat berbincang di dalam aplikasi Line.

Bagi Anda yang ingin memiliki sticker ini dalam aplikasi Line, bisa langsung unduh di tautan ini. Sticker ini bisa didapatkan dengan harga 50 Line koin atau seharga Rp. 12.000.

Jika Anda menggunakan Android, Anda bisa membeli sticker ini dengan menggunakan fitur potong pulsa yang sudah tersedia untuk beberapa operator telekomunikasi seperti Indosat Ooredoo, Telkomsel, atau XL.

Previous Story

GrabTaxi Kini Menjadi Grab

Next Story

Olympus Coba Hidupkan Kembali Sejarah Mereka Lewat PEN-F

Latest from Blog

Don't Miss

LINE Potret AI

LINE Luncurkan Fitur Potret AI yang Mampu Hasilkan Foto bak Jepretan Profesional

Mengikuti perkembangan teknologi AI yang sangat pesat dalam beberapa waktu
Marketplace NFT DOSI

LINE NEXT Resmikan Marketplace NFT DOSI

Setelah ditunggu-tunggu, LINE NEXT (divisi khusus Web3 milik LINE) akhirnya