Dark
Light

Kumpulan Aplikasi Resep Kue Android untuk Sambut Natal dan Tahun Baru

1 min read
December 15, 2015

Natal dan tahun baru sudah di depan mata. Bagaimana persiapan Anda sejauh ini? Biasanya urusan kado ada di daftar teratas, tapi selain kado ada banyak hal yang harus dipersiapkan. Salah satunya adalah kue atau makanan ringan untuk sajian tamu. Bagi Anda yang tidak begitu suka kue-kue buatan toko atau yang dijajakan di mall, membuat kue sendiri adalah pilihan yang paling tepat, repot tapi sepadan dengan rasa kue yang dihasilkan.

Nah, redaksi Dailysocial mempunyai rekomendasi 5 aplikasi resep kue kering dan basah jika Anda membutuhkan referensi resep kue-kue terbaru untuk perayaan natal dan tahun baru nanti.

Resep Kue Kering

resep kue kering android

Aplikasi resep kue untuk Android yang pertama ini menyajikan 900 lebih resep  yang merupakan kue khas Indonesia. Seperti kue nastar, kastangel,putri salju, lidah kucing dan lain-lain. Untuk membantu pengguna mengingat resep favoritnya, pengembang menambahkan fitur bookmark di antara interfacenya yang bersih dan sederhana

Aneka Resep Kue Kering

aplikasi resep android

Tak berbeda jauh dengan aplikasi yang pertama, aplikasi resep kue kedua inipun menawarkan koleksi resep yang sangat beragam. Setiap resep telah ditambahkan petunjuk pengolahan dan juga penyajian.

Aneka Resep Kue Natal

aplikasi resep kue android

Dirancang secara spesifik untuk hari natal, aplikasi ini kaya akan koleksi resep kue dari kue kering hingga yang basah. Misalnya Kue Cup Cake Natal,  Kue Cokelat Natal, Kue Brownies Gulung Natal, Kue Cake Natal Bersalju,  Kue Bolu Gulung Natal, Kue White Choco Mini Cotton, Kue Edam Potato Cookies,  Kue Lebkunchen dan Kue Roll Tart Spesial.

Resep Kue Natal

aplikasi resep kue natal

Pilihan berikutnya datang dari pengembang Griya Media yang mempersembahkan aplikasi Resep Kue Natal untuk hari spesial. Resep-resepnya pun spesial, ada kue jahe, sticky cheese, muffin cocho, snowball dan lain sebagainya.

Aneka Resep Kue & Cake

aplikasi resep kue untuk android

Resep-resep kue lezat lainnya ditawarkan oleh aplikasi terakhir kita. Di aplikasi ini pilihannya lebih beragam karena memuat berbagai kategori kue mulai resep kue basah, resep kue bolu, resep kue kering, hingga resep kue kukus.

Previous Story

Cocok Untuk Pelajar, Notebook Asus E402MA Tak Melupakan Aspek Penampilan

Next Story

Inilah 10 Topik yang Paling Banyak Dibicarakan di Facebook Sepanjang Tahun 2015

Latest from Blog

Don't Miss

Aplikasi ChatGPT Android

Aplikasi Resmi ChatGPT Mendarat di Android Pekan Ini Juga

Aplikasi resmi ChatGPT akan segera hadir di perangkat Android. Kabar

Dropbox Sedang Uji Aplikasi Password Manager Bikinannya Sendiri

Selama bertahun-tahun, Dropbox telah menjadi tempat orang-orang menyimpan foto, video,