OnePlus semalam mengumumkan bahwa mereka berniat untuk menggunakan sistem pre-order dalam menjual perangkatnya pada konsumen umum.
Metode ini dicoba menyusul banyaknya permintaan setengah memaksa dari calon pembeli yang tidak kebagian undangan. Seperti kita ketahui selama ini OnePlus menjual perangkat menggunakan sistem undangan, yang tidak hanya terbatas tapi prosesnya juga rumit.
OnePlus punya jagoan andalan di ranah smartphone yakni OnePlus One, yang mengusung spesifikasi gahar namun dibanderol dengan harga bersahabat. Dirilis di pertengahan tahun lalu, OnePlus One sukses membuat mata penggemar gadget tertuju padanya.
Saat ini OnePlus One hanya dijajakan melalui sistem undangan sehingga jumlahnya akan sangat terbatas. Imbasnya banyak peminat yang tidak kebagian perangkat.
Hadirnya sistem pemesanan baru melalui metode pre-order ini sudah barang tentu jadi kabar paling menggembirakan bagi peminat OnePlus One.
Info Menarik: Apple Rilis iOS 8.1 Disertai Tambahan Fitur Apple Play Dan Camera Roll
Sistem pre-order jadi opsi pembelian kedua untuk memperoleh perangkat buatan OnePlus tentunya selain sistem undangan yang selama ini diterapkan. OnePlus telah menyiapkan halaman khusus untuk mengakomodasi pemesan.
Melalui halaman tersebut konsumen dapat melakukan pemesan dan memperoleh estimasi pengiriman perangkat. Bagi konsumen yang sudah mendapatkan undangan tidak perlu memesan lagi melalui halaman pre-order tersebut.
Tetapi apabila setelah melakukan pemesanan konsumen menerima undangan, konsumen dapat menggunakannya untuk melewati antrian dan langsung mengklaim pengiriman perangkat.
Pihak OnePlus melalui blog resminya mengatakan bahwa sistem undangan yang selama ini mereka terapkan merupakan ujicoba untuk memastikan server dalam kondisi siap sebelum fase pre-order dibuka, sehingga mampu menampung pesanan yang jumlahnya diperkirakan akan sangat besar.
Menurut info, OnePlus akan secara resmi membuka pre-order OnePlus One pada tanggal 27 Oktober 2014, namun mulai detik ini pun konsumen sudah dapat mengakses halaman pre-order di tautan ini. Namun belum dapat digunakan untuk memesan perangkat.
Anda yang tertarik bisa mulai membaca proses pemesanan dan mencocokkan jam untuk pemesanan, karena proses pre-order ini hanya akan dibuka selama satu jam saja.
Sumber berita Ubergizmo dan gambar header OnePlus.net.
Dikirim internasional atau negara tertentu saja?