Dark
Light

Android dan Tegra Akan Tenagai Mobil Honda Masa Depan

1 min read
October 2, 2014

Saat ini, platform Android dan Tegra memang telah hadir di berbagai perangkat, mulai dari smartphone, tablet, game konsol, komputer portable dan bahkan wearable device. Dimasa depan, platform Android dan chipset Tegra akan pula hadir pada kendaraan besutan Honda.

Beberapa mobil Honda yang diproduksi pada tahun 2015 nantinya akan dilengkapi dengan platform Android, model tersebut antara lain adalah Honda Civic Tourer dan CR-V terbaru.

Sistem Android itu akan dipasang pada interior mobil sebagai platform untuk perangkat elektronik di kendaraan, baik sebagai alat navigasi dan juga perlengkapan audio yang akan diberi nama Honda Connect. Teknologi yang bernama Honda Connect ini nantinya akan menjadi standar pada perangkat interior mobil Honda di masa mendatang.

Honda Connect akan menjadi perangkat infotainment yang dikemas dalam sebuah perangkat eletronik berupa layar sentuh 7 inci, fitur layar sentuhnya akan sama seperti yang kita lihat pada perangkat smartphone atau perangkat tablet saat ini. Selain itu akan mendukung juga perintah gesture.

 

Info menarik: BMW Gandeng Baidu Untuk Kembangkan Mobil Pintar Tanpa Pengemudi

 

Platform Android pada Honda Connect akan berjalan dengan sistem operasi Android 4.0 Ice Cream Sandwich. Memiliki akses ke Honda App Center sebagai toko aplikasi yang menyediakan berbagai macam aplikasi dan konten yang dibutuhkan, termasuk juga musik dan podcast.

Aplikasi ini juga nantinya kompatibel dengan layanan Android Auto yang pernah diumumkan Google pada ajang Google I/O 2014 lalu.

Penggunaan Android dalam interior kendaraan sebenarnya bukanlah hal baru, pada ajang Google I/O yang digelar beberapa waktu lalu, Patrick Brady telah mempresentasikan keberadaan Android Auto, ini adalah sebuah aplikasi baru yang dikemas Google dalam menawarkan kemudahaan dalam berkendaraan.

Nantinya Android Auto ini akan bisa membantu pengemudi mendapatkan berbagai macam informasi yang dapat diakses dengan perintah suara. Android Auto sendiri merupakan bagian dari Open Automotive Alliance yang dirilis pada 6 January 2014 lalu, aliansi itu memiliki 28 produsen mobil terkemuka sebagai anggotanya.

Sumber dan Gambar: NVidia.

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Previous Story

Lupakan Smartwatch, Wristify Adalah Gelang AC Pintar Penyejuk Tubuh Anda

Next Story

Viber Sediakan Stiker dari Film Despicable Me

Latest from Blog

Don't Miss

5 Hal yang Perlu Diketahui Sebelum Pre-order OPPO Find X8 Series

OPPO telah mengumumkan ketersediaan global untuk smartphone flagship terbarunya, OPPO
ASUS-ROG-Phone-9-dan-9-Pro-Ditenagai-Snapdragon-8-Elite,-Ini-Peningkatannya

ASUS ROG Phone 9 Diperkenalkan dengan Snapdragon 8 Elite, Ini Peningkatannya

ASUS ROG Phone telah menjadi simbol smartphone gaming selama bertahun-tahun.