Dark
Light

Sistem Operasi Terbaru Untuk Mac Tersedia Gratis

by
2 mins read
October 23, 2013

Dalam acara dini hari tadi (waktu Indonesia), Apple mengumumkan berbagai produk terbaru, update serta pembaruan perangkat lunak. Salah satu yang cukup mendapat respon adalah tentang sistem operasi untuk perangkat Mac, OS X versi terbaru.

Apple sendiri telah mengumumkan OS X (10.9) terbaru mereka yang bernama Mavericks bulan Juni lalu. Namun sebelum tadi malam ketersediaannya bukan untuk pengguna umum tetapi para developer. Kini OS X Mavericks telah tersedia untuk pengguna umum dan bisa didapatkan secara gratis.

Ugrade untuk OS X ini telah tersedia di Mac Store dan menyediakan pembaruan dari sistem operasi untuk Mac yang sebelumnya. Seperti yang dikutip dari TheVerge, ini kali pertama Apple menyediakan OS X secara gratis. OS X sebelumnya, Mountain Lion dibanderol $19.99 dan untuk OS X Lion $29.99.

Ada lebih dari 200 fitur baru yang ada di Mavericks, selain itu OS X terbaru ini juga menampilkan tampilan yang selaras dengan iOS 7. Beberapa hal baru yang ada antara lain Maps dan iBooks yang kini hadir di Mac, Finder Tabs dan Tags, versi terbaru dari peramban Safari serta perbaikan untuk meningkatkan efisiensi tenaga komputer serta perbaikan respon.

Untuk Maps, kini pengguna Mac bisa menikmati layanan peta dari Apple yang biasa dinikmati diperangkat bergerak milik perusahaan asal Cupertino, AS ini. Pengguna bisa mengirimkan arah pada peta dari Mac ke iPhone, menikmati tampilan 3D, informasi arah, lalu lintas secara real time serta informasi lokasi lokal.

Hal baru lainnya adalah iBooks. Pengguna Mac bisa mengunduh dan membaca buku dari iBooks Store, integerasi dengan iCloud untuk memudahkan melanjutkan baca, serta fasilitas multitasking yang memungkinkan pengguna tetap membaca buku sambil membuka aplikasi lain.

Calendar juga kini mendapatkan pembaruan, termasuk integrasi dengan peta. Untuk Notification Center pun kini lebih menyenangkan karena pengguna bisa langsung melakukan reply lewat notification banner. Sedangkan untuk Finder kini pengguna bisa menambahkan tag untuk memudahkan pengorganisasian file. Fasilitas baru lain adalah fitur layaknya peramban untuk memudahkan melihat kumpulan folder.

Pembaruan lain adalah iCloud Keychain. Ini adalah faslitas yang berguna untuk mengingat password, nomor kartu kredit, WiFi password dan informasi lain dan menyimpannya di akun iCloud. Informasi ini juga bisa diakses dari perangkat lain.

Beberapa pembaruan selain yang telah disebutkan di atas adalah untuk Safari seperti tampilan baru untuk Bookmarks serta fitur Shared Links.

OS X Mavericks bisa didapatkan di Mac Store dan diunduh secara gratis, selain kata gratis yang terdengar sangat menyenangkan, OS X ini juga mendukung beberapa produk lawas Mac. Selain OS terbaru (Mountain Lion) pengguna yang masih menggunakan produk lama dengan OS X Snow Leopard pun bisa meng-upgrade ke Mavericks.

Daftar lengkap perangkat yang bisa menggunakan Mavericks seperti dikutip dari 9to5Mac adalah sebagai berikut:

  • MacBook (akhir 2008 Aluminum, atau awal 2009 atau yang lebih baru)
  • iMac (pertegahan 2007 atau yang lebih baru)
  • Mac Mini (Awal 2009 atau yang lebih baru)
  • Mac Pro (Awal 2008 atau yang lebih baru)
  • Xserve (Awal 2009)
  • MacBook Pro (pertangah atau akhir 2007 atau yang lebih baru)
  • MacBook Air (akhir 2008 atau yang lebih baru)

Masih ragu atau butuh informasi tambahan tentang OS X Mavericks sebelum melakukan upgrade, Anda bisa membaca keterangan resmi di Mac Store lewat perangkat Mac Anda (Mavericks di-highlight pada bagian khusus jadi Anda pasti dengan mudah memenemukannya), atau Anda bisa membaca penjelasan resmi di situs Apple lewat tautan ini. Anda juga bisa membaca langkah demi langkah cara untuk melakukan upgrade lewat artikel 9to5Mac berikut ini.

Selamat mengunduh dan mencoba OS X Mavericks.

Previous Story

Tutorial Membuat Catatan Suara di Evernote Versi Desktop

Next Story

Aplikasi Populer Instagram Segera Hadir di Windows Phone

Latest from Blog

Don't Miss

Kenapa-Apple-iPhone-16-Pro-dan-iPhone-16-Pro-Max-Perbandingan-dan-Fitur-Terbarunya

Yakin Mau Beli Apple iPhone 16 Pro Series? Perbandingan dan Fitur Terbarunya

Apple sekali lagi berhasil membuat para penggemar teknologi terkesima lewat
Fitur-Baru-Apple-iPhone-16-dan-iPhone-16-Plus,-Harga-dan-Perbedaannya

Fitur Baru Apple iPhone 16 dan iPhone 16 Plus, Harga dan Perbedaannya

Sudah lama dinanti, akhirnya teka-teki seputar iPhone generasi terbaru terjawab