Dark
Light

[SocMedFest2013) Liputan Singkat dan Galeri Foto Acara Social Media Festival 2013

by
2 mins read
October 14, 2013

Acara Social Media Festival 2013 telah selesai diselenggarakan. Acara yang digelar dari tanggal 12 − 13 Oktober kemarin ini dilaksanakan di fX Sudirman, Jakarta.

Acara ini telah bisa dikunjungi sejak pagi hari, namun acara pembukaan sendiri dilaksanakan sore sekitar pukul 3. Pengunjung yang hadir bisa menjelajah puluhan komunitas yang ada di dua bagian lantai mall plus area untuk workshop dan diskusi.

Para pengunjung bisa menikmati berbagai booth yang terdiri dari komunitas, startup, serta booth dari para donatur SocMedFest 2013. Berbagai aktivitas juga bisa dilakukan, seperti foto dan mengunggah ke jejaring sosial, mengikuti lelang, mendapatkan bingkisan serta yang juga tidak kalah penting adalah berkenalan dengan berbagai komunitas yang menggunakan media sosial sebagai salah satu alat untuk berkegiatan.

Pengunjung juga bisa mengikuti workshop serta menikmati pertunjukan yang ada selama acara berlangsung. Tidak lupa, banyak pula yang berfoto dengan berbagai hal unik yang dihadirkan para komunitas.

Di booth Tetra Pak misalnya, pengunjung bisa berfoto dengan pernak-pernik ‘hijau’ dan kemudian mencetak foto. Di booth komunitas Star Trek pengunjung bisa berfoto dengan para tokoh dari Star Strek.

Kegiatan di booth lain, seperti di XL, pengunjung bisa berfoto dan mengunggah ke akun Instagram dengan mention akun IG XL serta menambahkan tagar. Juga ada membuat playlist di 8Tracks. Di booth BCA dan Blibli Anda bisa mendaftar dan mengikuti acara lelang untuk mendapatkan berbagai produk dengan harga miring. Booth paling horor bisa jadi ada di booth channel Thrill yang menghadirkan beberapa tokoh seram yang berjalan-jalan selama acara SMF 2013 berlangsung. Pengunjung juga bisa menonton berbagai acara hiburan mulai dari pertunjukan musik (band) sampai dengan wayang HipHop.

Untuk acara workshop hadir antara lain dari Yovie Widianto yang bercerita tentang proses kreatifnya serta diakhiri dengan memainkan beberapa lagi bersama personil Kahitna. Lalu ada pula talkshow tentang berkarir di dunia digital bersama XL serta workshop dari Wahyu Aditya (HelloMotion) tentang memadukan kreativitas dengan media sosial pada hari kedua, serta berbagai workshop lainnya.

Meski hujan lebat hadir pada malam di hari pertama gelaran SocMedFest dan akhirnya membuat beberapa acara mengalami perubahan namun pada akhirnya acara SocMedFest 2013 telah selesai diselenggarakan.

Dalam acara pembukaan sendiri disebutkan bahwa acara SocMedFest 2013 ini menjadi acara SocMedFest yang terakhir, meski demikian, sebagai kelanjutan dari acara yang telah digelar dua hari kemarin, tahun 2014 nanti (bulan Januari) menurut rencana akan digelar post event SocMedFest yang akan menampilkan presentasi dari komunitas serta pelaku industri, investor, serta brand. Acara yang mempertemukan komunitas dan pelaku industri ini diselenggarakan agar komunitas bisa membuat acara mereka sendiri. Komunitas bisa mendaftarkan diri ke panitia SocMedFest dan menceritakan tentang apa yang dikerjakan komunitas tersebut, apa yang diharapkan dan dibutuhkan agar bisa mengembangkan komunitas.

SocMedFest sendiri telah hadir berturut-turut selama tiga tahun ke belakang. Tahun ini adalah tahun ketiga dan menjadi tahun terakhir. Meski demikian, bukan berarti akhir dari perjalanan kegiatan para penyelenggara, siapa tahu tahun depan akan ada kejutan yang berbeda. Selain itu tentunya komunitas yang bergabung dan ikut hadir dalam tiga tahun penyelenggaraan juga diharapkan bisa terus berkembang, dan semakin maju serta menggerakkan komunitas lain yang baru akan terbentuk untuk terus mengembangkan kegiatan mereka dan memberikan manfaat.

Mewakili penyelenggara, ucapan terima kasih dihaturkan pada seluruh pihak yang telah menjadikan acara SocMedFest ini terselenggara. Acara SocMedFest 2013 ini merupakan gelaran bersama antara Provetic.com dan Trenologi.com serta fX Sudirman dan Hello; Motion Academy dan didukung oleh SAE Institute. SMF 2013 pun didukung oleh para donatur seperti Tetra Pak Indonesia, Blibli, BCA, dan XL.

Tidak lupa juga ucapan terima kasih tak terhingga dihaturkan pada semua komunitas yang ikut meramaikan acara dan pada semua pengujung yang juga telah membuat acara SMF kemarin berjalan seru. Sampai jumpa di acara yang lain berikutnya.

Berikut galeri foto SocMedFest 2013.

 

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Previous Story

Skybee Plans to Acquire an e-Commerce Company to Push Mobile Money Adoption

Next Story

Resmi, HTC Umumkan HTC One Max

Latest from Blog

Don't Miss

Semua Hal yang Diumumkan NVIDIA pada Computex 2024

Dalam presentasi selama 1 jam 47 menit, CEO dan pendiri

Naming Rights Agreements in Esports

In recent years, more and more non-endemic brands have decided